Suara.com - Petulangan pelatih gaek asal Italia, Fabio Capello, di negeri Tiongkok ternyata tak mulus. Sebab, tim asuhan Don Fabio, Jiangsu Suning, justru kalah pada laga perdana dirinya Liga Super Tiongkok.
Sebelum ditangani Capello, Jiangsu sebenarnya “tim sakit”. Pasalnya, dalam 12 laga musim 2017, Jiangsu hanya sekali menang dan sudah menelam 6 kekalahan.
Sementara ini, Jiangsu berada di papan bawah klasemen sementara. Karena kondisi gawat itulah, manajemen klub mengontrak Capello.
Namun, Don Fabio tampaknya belum mampu menyesuaikan kepiawaiannya meracik taktik dengan situasi riil yang dihadapi Ramires dkk di Liga Super Tiongkok.
Dalam laga perdana Don Fabio, Jiansu menghadapi tim Changchun Yatai di kandang mereka sendiri, Najing Olympic Sport Center, Minggu (18/6/2017).
Namun, Jiangsu justru kalah 1-0 dari tim tamu di hadapan suporter sendiri. Kekalahan itu terbilang memalukan, sebab selain Ramires—mantan gelandang Chelsea—Jiansu juga diperkuat Alex Texeira dan Roger Martinez.
Setelah kekalahan tersebut, posisi Jiangsu di klasemen sementara semakin melorot. Kekinian, mereka berada pada posisi 15 dari 16 tim liga.
No comments:
Post a Comment