Rechercher dans ce blog

Sunday, August 27, 2017

Ingin Bikin Barca Lebih Kompetitif, Valverde Harapkan Ini

Suara.com - Pelatih Barcelona Ernesto Valverde belum puas dengan skuat yang dimilikinya. Valverde berharap bisa menambah pemain sebelum jendela transfer ditutup guna membuat skuatnya lebih baik dan lebih kompetitif.

Barcelona memetik kemenangan keduanya di dua laga awal La Liga musim ini setelah menang 2-0 atas Deportivo Alaves. Dua gol Barca diborong oleh Lionel Messi setelah usaha pertamanya dari titik penalti digagalkan oleh kiper Alves.

Pada laga tersebut, Paulinho melakukan debutnya. Barca telah mengkonfirmasikan bahwa mereka telah mendapatkan Ousmane Dembele dari Borussia Dortmund. Mereka juga masih kencang dikabarkan membidik Philippe Coutinho dari Liverpool.

Sementara pemain Chelsea, Willian juga dikabarkan diminati oleh Barca. Meski mereka telah kedatangan Dembele namun Valverde masih membuka peluang untuk mendapatkan satu pemain lagi sebelum jendela transfer ditutup 31 Agustus ini.

"Kami berharap bisa memiliki tim yang lebih baik pada tanggal 31," kata Valverde kepada Barca TV. "Kami berharap, ketika hari terakhir jendela transfer datang, kami memiliki tim yang lebih baik dan lebih kompetitif. Itu jelas."
   
Valverde juga memuji usaha skuatnya setelah usaha pertama Messi dari titik penalti dapat digagalkan kiper Alves. Namun Messi akhirnya mencetak dua gol di babak kedua dan itu membuatnya melewati 350 gol di La Liga.

"Leo memiliki peluang untuk mencetak lebih banyak gol, dia memiliki nasib buruk karena kehilangan penalti. Kami berada pada titik di mana Barca banyak berbicara dan sepertinya hal itu bisa berpengaruh, dan tim menunjukkan bahwa itu bukan masalahnya."

"Kami mengalami saat-saat sulit dan kami telah mengatasinya, kami memiliki enam poin dan kami terus berlanjut," tukas Valverde. (Scoresway)

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer