Suara.com - Persija Jakarta tergabung ke dalam Grup H Piala AFC 2018. Macan Kemayoran akan melawan tim-tim kuat yakni Tampines Rovers/Geylang International (Singapura), Johor Darul Takzim/Selangor FA (Malaysia), dan Son Lam Nghe An (Vietnam).
Tergabung ke dalam grup neraka, Macan Kemayoran tak memiliki target muluk di ajang tersebut. Tim asuhan Stefano Cugurra Teco itu hanya menargetkan lolos dari babak grup saja.
“Untuk menghadapi lawan di Grup H, kami akan berusaha semaksimalnya. Lawan yang dihadapi memang berat dan kita harus konsentrasi penuh. Saya berharap Persija lolos dari babak penyisihan grup,” kata Manajer Persija Ardhi Tjahjoko saat dihubungi suara.com, Kamis (7/12/2017).
Babak penyisihan grup Piala AFC akan dimulai pada 12 Februari hingga 16 Mei 2018. Lawan pertama yang bakal dihadapi Macan Kemayoran adalah Johor Darul Takzim atau Selangor pada 14 Februari mendatang.
Ardhi mengaku sudah tak ada masalah apapun terkait keikut sertaan Persija di kompetisi kasta kedua Asia tersebut. Menurutnya, Ismed Sofyan dan kawan-kawan hanya tinggal bertanding saja.
"Kemarin hanya pengundian saja. Sudah tidak ada masalah lagi," tambahnya.
No comments:
Post a Comment