Rechercher dans ce blog

Saturday, February 3, 2018

Bali United ke Semifinal Usai Adu Penalti dengan Madura United

Suara.com - Laga kedua di babak perempat final atau 8 Besar Piala Presiden 2018, antara Bali United melawan Madura United, di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/2/2018), akhirnya dimenangi oleh tim asal Bali.

Sama seperti pertandingan sebelumnya antara Persebaya Surabaya vs PSMS Medan, laga antara Bali United melawan Madura United juga harus ditentukan lewat adu penalti. Skor sama 2-2 yang bertahan hingga waktu normal 2x45 menit usai, memaksa dilakukannya sesi tos-tosan tersebut.

Yang berbeda adalah bahwa di laga ini, justru Madura United yang membuka skor lebih dulu di menit ke-7, lewat Greg Nwokolo. Mengecoh tiga pemain Bali United, Greg berhasil menyarangkan bola ke dalam gawang tim asuhan Widodo Cahyono Putro tersebut.

Namun kemudian, di menit ke-25, Bali United mampu menyamakan kedudukan. Hasil ini diraih setelah wasit menghadiahkan penalti akibat pelanggaran di kotak terlarang Madura United. Stefano Lilipaly sukses mengeksekusi penalti tersebut.

Lantas di pengujung babak pertama, tepatnya menit ke-46, Madura United kembali unggul, lagi-lagi lewat eksekusi penalti. Akibat Greg yang dijatuhkan di kotak terlarang, penalti yang dieksekusi kapten Fabian Beltrame pun mengubah skor menjadi 1-2 untuk Madura United.

Gol penyeimbang keadaan untuk kedua kalinya lantas didapat Bali United di babak kedua, tepatnya menit ke-68. Adalah Ahmad Agung kali ini yang mengoyak jala gawang Madura United, memanfaatkan umpan sundulan dari Ilija Spasojevic.

Skor 2-2 tersebut akhirnya bertahan hingga peluit tanda usainya waktu pertandingan normal dibunyikan. Ini membuat hasil pertandingan pun harus ditentukan lewat adu penalti.

Di babak tos-tosan ini, para pemain Bali United terbukti lebih tenang ketimbang lawannya. Terbukti kelima penendang mereka bisa mencetak gol, sementara dari Madura United hanya empat pemain yang berhasil menjebol gawang.

Hasil ini pun memastikan Bali United melaju ke semifinal, menyusul PSMS Medan yang di pertandingan sebelumnya sudah memastikan satu tempat di babak empat besar Piala Presiden 2018 tersebut.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer