Rechercher dans ce blog

Thursday, February 22, 2018

Bek Villareal, Ruben Semedo Didakwa Lakukan Percobaan Pembunuhan

Suara.com - Pemain bertahan Villarreal asal Portugal, Ruben Semedo didakwa oleh pengadilan Valencia, Kamis (22/2/2018) melakukan serangan, termasuk percobaan pembunuhan, perampokan, dan kepemilikan senjata ilegal. Hakim juga memerintahkan untuk menahan Semedo tanpa jaminan.

Ruben Semedo yang berusia 23 tahun sebelumnya dituduh melakukan penculikan serta penyekapan terhadap seorang pria dan mengancamanya dengan senjata api. Semedo pun ditahan polisi sejak Selasa (20/2/2018).Ruben Semedo (Instagram)

"Hakim mendakwa seorang pesepak bola dengan tindakan-tindakan kriminal dalam percobaan pembunuhan, penyerangan, ancaman, penahan ilegal, kepemilikan senjata api ilegal, dan perampokan dengan kekerasan," kata pengadilan Valencia dalam pernyataannya, seperti dikutip dari Antara.

Sementara agen Ruben Semedo, Catio Balde membanta kliennya melakukan penculikan dan penyekapan. Balde malah membela kalau Semedo telah dijebak. 

Agen Semedo, Catio Balde, mengatakan kepada jaringan televisi Portugal TSF pada Rabu bahwa kliennya dijebak.

"Ruben merupakan korban penipuan, penipuan skala besar, kemungkinan karena masalah keuangan. Terhadap situasinya ia tidak bereaksi dengan cara terbaik, namun ia adalah korban. Dari apa yang saya lihat di televisi Spanyol, ini merupakan situasi yang disesalkan dan tidak benar, namun Ruben tidak terlibat dalam hal ini."

"Tudingan penculikan itu tidak terjadi. Merupakan kebohongan total bahwa terdapat penculikan dan penyiksaan. Pistolnya bukan milik Semedo bahkan meski mereka menemukannya di rumahnya," kata Balde.

Semedo bergabung ke Villarreal dari Sporting Lisbon dengan nilai transfer 14 juta euro. Pemain berambut gimbal ini baru mencatatkan tiga penampilan sebagai pemain inti di Liga Spanyol pada musim 2017/2018 karena sejumlah cedera.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer