Rechercher dans ce blog

Friday, February 2, 2018

Zidane Berharap Banyak pada Ronaldo dan Bale

Suara.com - Pelatih Real MadridZinedine Zidane berharap banyak pada Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale. Zidane tahu bahwa kedua pemain ini akan menjadi kunci untuk membalikkan keadaan skuatnya di paruh kedua musim ini.

Madrid saat ini terpaut sembilan poin dari rival dan juga pimpinan klasemen La Liga, Barcelona. Sementara klub papan tengah Leganes telah menyingkirkan Madrid dari ajang Copa del Rey pekan lalu.

Namun, Madrid akhirnya kembali ke jalur kemenangan setelah menang atas Deportivo La Coruna dan Valencia. Dua pertandingan terakhir tersebut total Madrid mencetak 11 gol dan Ronaldo menyumbangkan dua gol di setiap pertandingan itu.

"Ini sama seperti biasanya, dia selalu ada di sana," kata Zidane soal Ronaldo. "Kami selalu akan meminta lebih banyak dari Cristiano karena dia adalah rujukan bagi tim ini."

"Ketika Anda menyelesaikan pertandingan, orang selalu bisa mengatakan Cristiano bisa melakukan lebih banyak. Saya senang dengan dia dan yang lainnya."

"Bila ada saat-saat sulit yang merupakan bagian dari sebuah musim, kita harus bersikap positif dan, pada akhirnya, saya tidak melihat masa lalu."

"Saya melihat pertandingan terakhir yang kami lakukan di Valencia. Itu positif dan di Levante kami memiliki pertandingan lain untuk menunjukkan bahwa kami menginginkan lebih."

Cristiano Ronaldo rayakan golnya ke gawang Valencia [AFP]

Hal positif lainnya adalah kembalinya Bale dengan luar biasa setelah dibekap cedera betis. "Yang penting dia memiliki konsistensi, dia ada di dalam tim dan dia bisa berlatih dengan rekan satu timnya setiap hari," kata Zidane.

"Yang terpenting, dia butuh irama pertandingan. Jika dia bermain bagus dan pulih dengan baik, segala hal yang bisa dia bawa ke tim. Dia pemain yang berbeda."

"Bila dia sedang berada yang terbaik, dia adalah pemain yang membuat perbedaan, cukup sederhana. Dia mencetak gol baru-baru ini dan kami tahu ketika dia mendapatkan bola sesuatu akan terjadi," puji Zidane. (Scoresway)

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer