Suara.com - Hasil kurang memuaskan didapat Timnas Indonesia U-23 di ajang Anniversary Cup 2018. Dari tiga pertandingan yang dijalani, Hansamu Yama dan kawan-kawan sama sekali tidak mencetak gol serta urung meraih kemenangan.
Saat lawan Bahrain di laga pertama, Indonesia kalah dengan skor 0-1. Sementara di laga kedua dan ketiga melawan Korea Utara dan Uzbekistan, skuat Garuda bermain imbang 0-0.
Pelatih Indonesia U-23 Luis Milla pun menyadari kekurangan pasukannya. Pelatih asal Spanyol itu menyatakan bakal melakukan evaluasi dan tidak menutup kemungkinan mencari striker lain untuk gelaran Asian Games 2018 nanti.
Sebagaimana diketahui, Milla memanggil dua striker yakni Ilija Spasojevic dan Lerby Eliandry. Kedua pemain senior itupun gagal membawa Indonesia berprestasi di Anniversary Cup.
"Saya setuju sekali. Kelihatan di lapangan kami punya masalah dalam hal mencetak gol. Yang akan kami lakukan adalah memperbaikinya. Liga (1) akan mulai lagi, kami akan mencari pemain yang bisa bantu kami," kata Milla dalam jumpa pers seusai pertandingan.
"Dilihat di lapangan kami sudah kerja keras, bagaimana kami bergerak sudah terlihat. Tapi saya lihat tim ini punya harapan besar nantinya," tambahnya.
Pelatih yang pernah bermain untuk Barcelona dan Real Madrid itu pun sedikit berkomentar soal hasil imbang melawan Uzbekistan. Melihat penampilan anak asuhnya, Milla meminta para pemain agar bisa bekerja lebih keras lagi, mengingat level pertandingan di Asian Games nanti akan kurang lebih sama.
"Pertandingan malam ini terlihat intensitasnya sangat tinggi. Saya sadar level ini yang bakal kita temui di Asian Games nanti. Ini level yang akan kita temui, good job buat anak-anak, bulan Agustus (2018) saya berharap bisa berikan yang terbaik untuk masyarakat Indonesia," tukasnya.
No comments:
Post a Comment