Suara.com - Penyerang Liverpool, Mohamed Salah tak ada henti-hentinya menjadi perhatian publik dunia.
Pemuda asal Mesir itu mulai menjadi perbincangan publik setelah satu demi satu prestasi dan rekor mulai ia ciptakan.
Terbaru adalah gelar pemain terbaik Liga Inggris musim 2017/2018 versi PFA (Asosiasi Pesepak Bola Profesional Inggris) dan versi FWA (Asosiasi Jurnalis Sepak Bola Profesional Inggris).
Ia juga mampu mendongkrak prestasi Liverpool hingga menembus babak final Liga Champions musim 2017/2018.
Selain berbagai prestasinya yang ciamik dan mulai diakui, dunia kini mulai penasaran dengan maksud selebrasi dari Mohamed Salah.
Seperti diketahui, Salah sangat lekat dengan selebrasi bersujud.
Sumber foto: Twitter
Bagi pemeluk agama Islam seperti Mo Salah, tentu sudah mengerti betul akan selebrasinya.
Namun, berbeda dengan mereka yang belum mengenal agama tersebut, tentu akan bertanya-tanya akan maksud gerakan itu.
Salah satunya adalah CNN's Inside the Middle East, media yang berbasis di Amerika Serikat itu menanyakan makna selebrasi Salah.
No comments:
Post a Comment