Suara.com - Direktur Utama Persija Jakarta Gede Widiade mengatakan Macan Kemayoran bakal kedatangan pemain asing baru. Namun, pemain tersebut tidak akan langsung mendapat kontrak karena harus melewati proses seleksi terlebih dulu.
Gede mengatakan hanya akan ada satu pemain asing yang datang. Pemain tersebut disesuaikan dengan kebutuhan tim berdasarkan hasil evaluasi.
"Harus dilihat dari kebutuhan apa yang dicari Persija. Tapi sepertinya cuma satu yang datang," kata Gede.
Tidak disebutkan nama pemain yang dimaksud. Namun kuat dugaan pemain itu adalah Leo Costa. Pemain yang sejak beberapa waktu lalu dikaitkan dengan Macan Kemayoran. Pemain yang saat ini memperkuat Mumbai City di Liga India.
Leo yang berposisi sebagai gelandang serang diharapkan bisa membuat lini tengah Persija lebih kreatif dalam membangun serangan.
Selain berposisi sebagai gelandang, pemain asal Brasil yang pernah mencicipi Liga Ceko bersama Zbrojovka Brno itu juga kabarnya cukup piawai jika ditempatkan sebagai winger kanan.
"Belum (tentu direkrut). Nanti dilihat dahulu sama Teco. Kemarin kan kami sudah ada Osas Saha, tapi kan statusnya naturalisasi," tambahnya.
Sebelumnya, Persija telah merekrut Osas Saha. Meski sudah resmi menjadi milik Persija, Saha baru bisa diturunkan di putaran kedua nanti.
No comments:
Post a Comment