Suara.com - Barito Putera berambisi mengalahkan Madura United (MU) pada laga pekan ke-18 Liga 1 2018 putaran kedua. Laga akan dihelat Sabtu (28/7/2018) nanti malam pukul 18.30 WIB di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, dengan Barito bertindak sebagai tuan rumah.
Pelatih Barito, Jacksen F Tiago menegaskan jika timnya menargetkan hasil maksimal alias menang pada laga nanti malam. Kemenangan memang akan membawa Barito ke puncak klasemen sementara. Saat ini, Tim Bekantan Hamuk -julukan Barito- tengah bercokol di posisi kedua dengan 28 poin, hanya terpaut satu poin dari Persib yang ada di puncak klasemen.
"Tidak ada kata lain yang kita inginkan untuk pertandingan lawan Madura, kita wajib dapatkan hasil maksimal alias menang. Ini tekad tim kita, untuk kembali ke puncak klasemen," tegas Jacksen sebagaimana dilansir ANTARA.
Barito sendiri selalu kesulitan jika bentrok dengan MU di musim lalu. Armada Jacksen tidak pernah menang di dua pertemuan, yakni kalah 1-3 saat tandang dan main imbang 2-2 saat tampil di kandang.
"Tapi itu tahun lalu, sekarang Barito tidak ingin lagi mengalami hal serupa. Makanya saya sangat konsen untuk membuat strategi untuk bisa memenangkan pertandingan kali ini," tutur pelatih berkebangsaan Brasil itu.
Jacksen pun membeberkan, timnya sudah mempelajari pertandingan semua lawan untuk menjalani putaran kedua Liga 1 2018 ini, termasuk tentunya dari MU.
Menurut penilaiannya, MU menjalani musim ini dengan cukup baik, hingga kini bisa bercokol di posisi keenam di kalsemen sementara dengan 26 poin.
"Mereka cukup bagus musim ini, laga nanti sama sekali takkan mudah. Namun kita juga optimis. Kita akan uji bagaimana ketangguhan pertahanan tim lawan, dan bagaimana ketangguhan penyerang kita," ucap Jacksen.
Barito sendiri dipastikan tanpa dua pemain pilarnya di laga nanti malam, yakni Gavin Kwan Adsit dan Hansamu Yama yang harus absen karena tengah menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-23 di Bali.
No comments:
Post a Comment