Rechercher dans ce blog

Tuesday, September 25, 2018

Persija Sepakat Liga 1 Berhenti Sejenak

Suara.com - Manajer Persija Jakarta Marsma TNI Ardhi Tjahjoko sepakat Liga 1 2018 diberhentikan untuk sementara waktu. Ia berharap penghentian liga ini bisa dijadikan momentum untuk mengambil hikmah dan mencari solusinya.

Sebagaimana diketahui, PSSI telah menghentikan gelaran Liga 1 2018 sementara waktu sampai batas waktu yang ditentukan. Induk sepak bola tertinggi itu ingin menyelesaikan masalah terkait tewasnya Haringga Sirla yang dikeroyok oleh oknum suporter Persib Bandung di Stadion GBLA, Minggu (23/9/2018).

Haringga tewas dikeroyok dengan menggunakan berbagai benda tumpul seperti kayu balok dan besi panjang. Menurut saksi mata, Haringga sempat meminta tolong pada penjual bakso yang berada dekat dengan TKP. Akan tetapi, Haringga ditarik para pelaku dan dianiaya hingga kehilangan nyawanya.

Sejauh ini, polisi telah menetapkan delapan orang sebagai tersangka terkait aksi pengeroyokan yang menewaskan Haringga. "Kalau diberhentikan sementara untuk menangani kasus ini saya rasa tidak masalah," kata Ardhi, Rabu (26/9/2018).

"Sekali lagi ini sudah keputusan stakeholder sepakbola Indonesia (seperti PSSI, PT LIB maupun Kemenpora) jadi kami ya harus ikuti. Mudah-mudahan bisa diambil hikmah dan ada jalan keluarnya," lanjut manajer Persija ini.

Selama libur kompetisi, Ardhi menjelaskan skuatnya akan tetap menggelar latihan. Bahkan, rencananya akan ada uji coba karena permintaan dari Pelatih Stefano Cugurra Teco.

Uji coba dilakukan untuk menjaga atmosfer pertandingan mengingat belum tahu penghentian liga sementara ini kapan berakhirnya.

“Ini akan kami bicarakan kepada manajemen terlebih dahulu. Namun untuk sekarang kami tidak tahu lawan siapa dan waktunya kapan itu saya tidak tahu,” tutupnya.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer