Suara.com - Juventus siap melanjutkan hasil positifnya saat menjamu Young Boys pada laga matchday 2 Grup H Liga Champions. Namun Juventus dipastikan tidak akan diperkuat oleh pemain bintangnya, Cristiano Ronaldo.
Juve meraih kemenangan di laga pembuka Grup H di Liga Champions setelah menaklukkan tuan rumah Valencia 2-0. Namun kemenangan Bianconeri tersebut diwarnai dengan kartu merah yang didapat Ronaldo.
Artinya Ronaldo harus absen saat menjamu Young Boys di Allianz Stadium, Selasa (2/10/2018) malam WIB karena suspensi kartu merahnya. Meski demikian, Juventus masih memiliki pemain bagus untuk mengisi posisi Ronaldo.
Pelatih Massimiliano Allegri pun tampaknya tidak kesulitan untuk meracik skuat terbaiknya menghadapi The Young Boys. Formasi 4-3-3 akan tetap menjadi andalan Allegri menghadapi klub asal Swiss itu.
Dengan absennya Ronaldo, Paulo Dybala mendapatkan kesempatan untuk kembali menunjukkan tajinya. Allegri tampaknya telah menyiapkan Dybala, Mario Mandzukic dan Federico Bernardeschi di lini depannya.
Dybala sedang dalam performa terbaiknya setelah mencetak gol saat Juve menang 2-0 atas Bologna. Sementara Mandzukic juga sedang onfire setelah menyumbang dua gol saat mengalahkan Napoli 3-1 di Liga Italia.
Bahkan Allegri justru senang absennya Ronaldo membuatnya bisa beristirahat sejenak setelah melewati banyak pertandingan. Ia yakin bahwa Dybala dan Mandzukic bisa diandalkan begitu juga dengan Federico Bernardeschi.
"Kami punya Paulo Dybala dan Mario Mandzukic di lini depan untuk besok (lawan Young Boys)," kata Allegri dalam situs resmi UEFA. urai juru taktik berusia 51 tahun itu.
"Federico Bernardeschi bisa bermain di sayap, juga di penyerang lubang. Saya akan memutuskannya seperti apa," lanjut pelatih berusia 51 tahun itu.
Sementara di kubu Young Boys, pelatih Gerardo Seoane membidik kemenangan saat bertandang ke markas Juventus setelah di laga pertama mereka kalah telak 0-3 dari Manchester United.
Seoane akan mengandalkan formasi 4-4-2 saat menghadapi Juventus. Rogers Assale dan Guillaume Hoarau akan menjadi andalan di lini depannya.
Bagi Seoane, ini adalah sebuah tantangan lain bagi skuatnya untuk meraih hasil positif. Namun dia berharap skuatnya tidak melakukan kesalahan sekecil pun saat menghadapi
"Tim ini sangat fokus. Kami menghadapi satu pertandingan dalam satu waktu, karena setiap pertandingan menyajikan tantangan yang berbeda," kata Seoane dalam situs resmi Juventus.
"Saya percaya bahwa atmosfer pertandingan besar di Stadion Allianz akan membantu para pemain dalam penampilan mereka nanti," tukasnya.
Meski tanpa Ronaldo, Juventus masih tetap diunggulkan dalam pertandingan melawan Young Boys malam ini. Namun absennya Ronaldo memberikan kesempatan kepada Dybala dan Mandzukic unjuk aksi. Kita saksikan saja.
Prakiraan Susunan Pemain Juventus vs Young Boys:
Juventus (4-3-3) : Szczsny; Cancelo, Bonucci, Barzagli, Alex Sandro; Can, Pjani, Matuidi; Bernardeschi, Manduki, Dybala
Young Boys (4-4-2): Von Ballmoos; Schick, Von Bergen, Camara, Benito; Fassnacht, Sow, Sanogo, Sulejmani; Assalé, Hoarau
No comments:
Post a Comment