Rechercher dans ce blog

Wednesday, January 30, 2019

Timnas Putri Indonesia Kembali Dikalahkan India, Ini Komentar Pelatih

Suara.com - Timnas putri Indonesia kembali dikalahkan oleh India di laga persahabatan internasional resmi FIFA kedua. Namun pelatih timnas putri Indonesia Rully Nere mengatakan permainan skuatnya lebih berkembang meski kembali kembali kalah dari India.

Pada pertandingan di Stadion Sport Centre Kelapa Dua, Tangerang, Rabu (31/1/2019) Timnas putri Indonesia kalah 0-2. Dua gol India dalam pertandingan tersebut dicetak oleh Sanju (20') dan Dangmei Grace (90+1').

Sementara pada pertandingan pertama hari Minggu kemarin, Indonesia juga takluk, tetapi dengan skor 0-3. Meski kembali menelan kekalahan namun pelatih Rully Nere melihat adanya peningkatan.

"Pada pertandingan kedua ini, kami melakukan rotasi pemain dan perubahan di skema permainan. Ada peningkatan di sana dan pemain bisa tampil lebih baik sesuai yang saya minta," ujar Rully Nere seperti dilansir Antara.

Menurut Rully, dua pertandingan menghadapi India menjadi pelajaran berharga bagi skuat berjuluk Garuda Pertiwi. Selain dapat meningkatkan level performa, pertemuan itu membuat kepercayaan diri skuat timnas putri juga semakin meninggi.

"Karena itu kami menginginkan pertandingan internasional lain seperti ini. Rencananya digelar pada bulan Maret 2019. Kalau bisa kualitas tim lawan di atas India, agar kami dapat mengukur kemampuan," tutur Rully.

Timnas putri Indonesia dianggap tampil bagus saat melawan India di laga kedua. Mereka memberikan perlawanan sepanjang pertandingan. India yang berhasil mencuri gol pertama di menit ke-20 melalui Sanju, sempat kesulitan setelah unggul.

Tantangan mereka bertambah karena Indonesia mendapatkan dukungan dari para suporter. Namun, beberapa kesempatan Garuda Pertiwi pupus di pertahanan lawan. Justru India yang menambah keunggulan menjadi 2-0 berkat gol Dangmei Grace di menit 90+1.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer