Suara.com - Legenda hidup Barcelona, Carles Puyol tak ragu menyebut bek Blaugrana --julukan Barca yang juga mantan rekan setimnya, Gerard Pique sebagai centre-back terbaik di dunia saat ini.
Seperti diketahui, Puyol memang pernah menjadi rekan setim Pique di Barcelona. Total keduanya bermain bersama di Barca selama enam musim sebelum Puyol akhirnya gantung sepatu pada 2014.
Tak hanya di level klub, Puyol juga pernah menjadi rekan setim Pique di Timnas Spanyol.
Dan saat ditanyai pendapat MARCA soal siapa sosok centre-back terbaik di dunia sepakbola saat ini, Puyol pun tak ragu menyebut nama Pique sebagai yang nomor satu.
"Saya nyatakan tanpa keraguan sedikit pun! Gerard Pique adalah bek tengah terbaik di dunia saat ini, dan juga mungkin sepanjang masa," celoteh Puyol.
"Ia bek tengah terbaik di dunia, bahkan lebih baik dibandingkan dengan saya, meski tentu saja kami punya perbedaan satu sama lain," sambung pria berusia 40 tahun yang juga mantan kapten Barca tersebut.
"Ia berperan teramat penting dalam kesuksesan Barcelona dalam beberapa musim terakhir. Ia tidak hanya memiliki keterampilan teknik, tetapi mempunyai kemampuan dalam kepemimpinan. Ia pemain fenomenal dan tentu saja sahabat saya," ungkap pria berambut ikal tersebut.
No comments:
Post a Comment