Rechercher dans ce blog

Friday, March 29, 2019

Tiga Bintangnya Berpeluang Hengkang, Begini Tanggapan Pelatih Man United

Suara.com - Ole Gunnar Solskjaer resmi ditunjuk menjadi pelatih permanen Manchester United pada Kamis (28/3/2019) malam WIB. Tak tanggung-tanggung, kontrak dengan durasi tiga tahun menjadi kesepakatan kedua belah pihak.

Solskjaer tentu merasa bahagia bisa tetap menangani Paul Pogba dan kolega pada musim berikutnya. Apalagi ia sudah merasakan hasil manis selama Manchester United dalam beberapa bulan terakhir. Namun, pelatih asal Norwegia itu kini dihadapkan dengan masalah transfer pemain.

Beberapa anak asuhnya kini diisukan akan mencari klub baru pada musim depan. Tiga nama yang paling santer dirumorkan adalah Juan Mata, Ander Herrera hingga David De Gea. Sebab, kontrak ketiga pemain itu memang akan berakhir pada Juni 2019 dan belum ada tanda-tanda kesepakatan baru.

Menanggapi situasi tersebut, Solskjaer berharap statusnya sebagai pelatih tetap Manchester United bisa membuat para pemain Setan Merah yang berencana hengkang bakal berpikir ulang, kemudian memperpanjang kontraknya di Old Trafford.

"Anda harus bertanya kepada mereka, tetapi mengetahui siapa manajer untuk musim depan sangat membantu bagi setiap pemain. Seperti yang Anda tahu, kami memiliki beberapa pemain yang sedang kami ajak bicara dan mudah-mudahan kami bisa menyelesaikan masa depan mereka," Kata Solskjaer, dikutip dari Sportskeeda, Jumat (29/3/2019).

Solskjaer telah menangani Manchester United sejak 19 Desember 2018 lalu. Ia menggantikan Jose Mourinho dengan status pelatih sementara. Namun, sepak terjang eks pelatih Molde FK itu justru melebihi ekspektasi klub.

Bersama Solskjaer, Manchester United berhasil melalui 19 pertandingan dengan 14 kemenangan, tiga hasil imbang, dan hanya dua kali kalah di semua kompetisi. Setan Merah pun yang semula terseok-seok, kini berpeluang besar untuk finis di posisi empat besar.

Bolatimes/Irwan Febri Rialdi

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer