Rechercher dans ce blog

Thursday, April 25, 2019

Tahan Real Madrid 0-0, Getafe Buka Asa ke Liga Champions

Suara.com - Kampiun Liga Champions hampir dipastikan bakal digenggam oleh Barcelona. Namun perebutan posisi keempat atau jatah terakhir ke Liga Champions justru kian sengit. Getafe berhasil menyodok ke posisi 4 menggusur Sevilla usai menahan imbang raksasa Real Madrid di Estadio Coliseum Alfonso Perez, Jumat (26/4/2019) dini hari WIB.

Dengan tambahan satu poin ini, Getafe berhasil meraih poin 55 dan naik ke posisi 4 klasemen sementara La Liga.

Jalannya pertandingan:

Raihan satu angka oleh Getafe diperoleh dengan susah payah. Sejak menit awal, para pemain Getafe dibuat bertahan total dari serangan para pemain Real Madrid.

Striker Karim Benzema membuat barisan belakang Getafe ketar-ketir melalui sepakan kerasnya. Beruntung masih bisa digagalkan para pemain belakang Getafe.

Setelahnya giliran Getafe mencoba peruntungan melalui sepakan Mathias Olivera dari luar kotak penalti dan mengarah ke gawang Madrid. Namun aksi Mathias mampu dihentikan oleh kiper Madrid, Keylor Navas.

Selanjutnya, laga berlangsung seru. Kedua tim jual beli serangan dan menciptakan berbagai peluang. Hanya saja, penyelesaian akhir yang kurang tenang membuat keduanya gagal mencetak gol di babak pertama.

Memasuki paruh kedua pertandingan, Getafe mencoba melakukan perubahan. Demi menambah daya gedor, Mathias ditarik dan digantikan Angel di menit 57. Melalui skema serangan balik, lini depan Getafe tampak lebih berbahaya.

Namun penyelesaian akhir menjadi masalah, beberapa kali serangan balik cepat bergulir masih saja bisa dipatahkan barisan pertahanan Madrid. Setali tiga uang, Los Blancos juga mengalami hal serupa. Penyelesaian akhir mereka yang kurang tenang, membuat gol tak kunjung tercipta. Hingga akhirnya, skor kacamata menjadi akhir dari pertandingan ini.

Dengan hasil ini, Getafe naik ke posisi empat yang jadi batas akhir zona Liga Champions La Liga. Mereka menggusur Sevilla dari posisi empat. Meski keduanya mengoleksi poin sama, 55, Getafe berhak duduk di posisi empat karena unggul head to head.

Selain Getafe dan Sevilla, Valencia juga masih berpeluang finis di posisi empat besar. Begitu juga dengan Athletic Bilbao yang saat ini ada di posisi tujuh klasemen La Liga.

Susunan Pemain:

Getafe: David Soria (GK); Damian Suarez, Bruno Gonzales, Miquel, Leandro Cabrera; Mathias Olivera (Angel 57'), Nemanja Maksimovic, Mauro Arambarri, Jaime Mata (Samu Saiz 85'); Jorge Molina, Hugo Duro (Francisco Portillo 73').

Real Madrid: Keylor Navas (GK); Dani Carvajal, Raphael Varane, Nacho Fernandez, Sergio Reguilon; Federico Valverde (Toni Kroos 78'), Casemiro, Isco; Brahim Diaz (Lucas Vazquez 71'), Karim Benzema, Gareth Bale (Marco Asensio 71').

loading...

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer