Rechercher dans ce blog

Tuesday, April 30, 2019

Tekuk Tottenham di London, Dongeng Ajax di Liga Champions Terus Berlanjut

Suara.com - Fairytale alias dongeng wakil Belanda, Ajax Amsterdam di Liga Champions musim ini terus berlanjut. Bertandang ke Tottenham Hotspur Stadium, London yang merupakan markas Tottenham Hotspur, dalam laga leg pertama semifinal, Ajax menang 1-0!

Dengan kemenangan ini, Ajax pun kian menetapkan status mereka sebagai 'pembunuh raksasa' di fase gugur Liga Champions 2018/2019.

Seperti diketahui, pada babak 16 besar lalu, Ajax secara fenomenal menyingkirkan juara bertahan kompetisi, yakni Real Madrid, dengan kemenangan tandang 4-1 di Santiago Bernabeu jadi highlight-nya.

Sementara di fase perempatfinal lalu, Ajax secara luar biasa mampu menyingkirkan salah satu favorit juara musim ini, yakni raksasa Italia Juventus, di mana de Godenzonen --julukan Ajax-- juga mampu meraih kemenangan saat bertandang ke Turin, kali ini dengan skor 2-1.

Well, kemenangan atas tuan rumah Tottenham kali ini pun menempatkan satu kaki Ajax di partai final, meski segala sesuatunya memang masih bisa terjadi pada leg kedua yang akan dihelat di Johan Cruijff ArenA, Amsterdam pekan depan.

Namun jika benar Ajax berhasil ke final, maka ini akan menjadi pencapaian yang luar biasa buat tim asuhan Erik ten Hag itu. Meski berstatus raksasa Belanda, Ajax memang tak lebih dari sekadar underdog di Liga Champions musim ini.

Sebagai catatan, Ajax telah melakoni perjalanan amat panjang di Liga Champions musim ini. Sebelum mencapai fase grup, Ajax bahkan harus melalui dulu babak kualifikasi kedua, kualifikasi ketiga serta play-off.

Di Tottenham Hotspur Stadium sendiri, Ajax langsung tampil menekan. Daley Blind dan kolega bermain dengan pressing-pressing tinggi, seperti yang diperagakan saat menyingkirkan Real Madrid dan Juventus.

Ajax kemudian membuka keunggulan pada menit 15 lewat Donny van de Beek. Sang gelandang serang lepas dari posisi offside usai menyambut umpan Hakim Ziyech. Van de Beek pun dengan mudah melesakkan gol setelah tinggal one-on-one dengan kiper Tottenham Hugo Lloris.

Tottenham baru mulai bisa merespon jelang laga berjalan setengah jam, namun tak ada yang berbuah gol balasan.

Di babak kedua, permainan berjalan sengit. Ajax punya peluang dengan bola tembakan David Nere yang membentur tiang. Spurs beberapa kali mengancam lewat serangan balik cepat, namun tak berbuah gol hingga laga tuntas.

Susunan Pemain

Ajax Amsterdam XI: Andre Onana; Joel Veltman, Matthijs De Ligt, Daley Blind, Nicolas Tagliafico; Lasse Schone (Mazraoui 65'), Frenkie De Jong; Hakim Ziyech (Jan Huntelaar 87'), Donny van de Beek, David Neres; Dusan Tadic.

Tottenham Hotspur XI: Hugo Lloris; Kieran Trippier (Foyth 80'), Davinson Sanchez, Toby Alderweireld, Jan Vertonghen (Sissoko 39'), Danny Rose (Davies 79'); Victor Wanyama, Christian Eriksen, Dele Alli; Lucas Moura, Fernando Llorente.

loading...

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer