Rechercher dans ce blog

Monday, July 31, 2017

Gagal Penuhi Target, Aji Legowo Mundur dari Kursi Pelatih Arema

Suara.com - Aji Santoso putuskan mundur dari kursi pelatih ARema FC. Keputusan mundur disampaikan mantan bek kiri tim nasional Indonesia era 1990-an itu pada, Senin (31/7/2017).

Sikap ini diambil Aji setelah merasa gagal membawa tim berjuluk Singo Edan mencapai target finis di peringkat kelima putaran pertama Liga 1.

"Keputusan saya mundur dari Arema ini murni dari diri sendiri, tidak ada tekanan dari pihak manapun dan dari siapapun, termasuk suporter. Saya sudah diskusikan keputusan saya ini dengan manajemen maupun CEO Arema FC dan keluarga," kata Aji, dikutip dari Antara.

"Kami menargetkan finis di posisi kelima pada putaran pertama, namun faktanya sekarang Arema finis di peringkat ketujuh klasemen sementara Liga 1," lanjutnya.

Menurut Aji, Arema bertengger di posisi ketujuh pada putaran pertama tersbeut sudah sangat bagus, sebab tidak sedikit tim-tim besar yang posisinya jauh di bawah Arema.

"Saya juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan selama saya ada di Arema, manajemen, pemain dan suporter," katanya.

Kegagalan Arema menembus lima besar Liga 1 pada putaran pertama, diantaranya disebabkan gagalnya merengkuh poin sempurna pada tiga laga terakhir.

Bahkan dua diantaranya harus menelan kekalahan di kandang saat menjamu Persipura Jayapura (0-2) dan Semen Padang yang berakhir dengan kekalahan 0-2.

Terakhir Arema harus puas berbagi angka dengan Pusamania Borneo di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Minggu (30/7/2017) kemarin.

Selama ditangani Aji Santoso, Arema memboyong dua gelar juara pramusim, yakni Trofeo Piala Bhayangkara yang digelar di Stadion Manahan Solo dan Piala Presiden 2017. Di final Piala Presiden, Arema menundukkan Pusamania Borneo dengan skor telak 5-1.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer