Suara.com - Sergio Ramos menegaskan kesempatan dirinya meraih Ballon d'Or mengalahkan Lionel Messi atau rekan setimnya di Real Madrid bukanlah hal yang gila. Ramos pun berharap bisa mengikuti mantan bek Italia Fabio Cannavaro.
Messi dan Ronaldo telah memonopoli penghargaan bergengsi individu tersebut selama sembilan tahun terakhir. Kedua pemain tersebut berbagi gelar pemain terbaik dunia sejak mantan bintang AC Milan, Kaka memenanginya.
Namun sukses bek Madrid Fabio Cannavaro meraih penghargaan tersebut di 2006 membuka harapan bagi Ramos. Kapten Madrid ini menegaskan bahwa seorang bek meraih penghargaan tersebut bukanlah suatu yang gila.
"Ballon d'Or telah menjadi urusan pribadi akhir-akhir ini antara Messi dan Ronaldo," kata Sergio Ramos. "Namun Cannavaro, misalnya, yang merupakan teman saya, berhasil memenangkannya."
"Saya tidak melihat [alasan untk menang ballon d'or] sebagai hal yang gila. Jika mereka memberikannya kepada saya, ini akan menjadi momen bersejarah," kata bek Real Madrid dan timnas Spanyol ini
Cannavaro menjadi pemain bertahan keempat yang memenangkan Ballon d'Or, setelah Franz Beckenbauer, Lothar Matthaus dan Matthias Sammer. (Scoresway)
No comments:
Post a Comment