Suara.com - Pertandingan menarik Liga 1 2017 akan tersaji di Stadion Patriot, Bekasi, antara Bhayangkara FC melawan Bali United, Jumat (29/9/2017). Bagaimana tidak menarik, laga tersebut untuk memperebutkan posisi puncak klasemen Liga.
Sebagaimana diketahui, saat ini Bhayangkara FC masih berada di puncak klasemen dengan torehan 53 poin. Bali United ada di peringkat kedua dengan poin 52.
Pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro mengaku sudah melakukan persiapan yang matang jelang laga tersebut. Tidak hanya itu, mantan pelatih Persija Jakarta itu mengaku sudah mengetahui kemampuan dari The Guardian.
"Kami sudah siap dan telah memperbaiki kelemahan kami. Dan kami telah mengetahui kelebihan mereka, saya harapkan pertandingan besok akan seru," kata Widodo dalam jumpa pers jelang pertandingan di Stadion Patriot, Bekasi, Jumat (29/9/2017).
Widodo mengatakan Evan Dimas dan kawan-kawan bisa menyulitkan timnya. Oleh karena itu, dia sama sekali enggan meremehkan tim asuhan Simon Mcmenemy tersebut.
Oleh karenanya, Widodo bakal memanfaatkan peluang sekecil apapun agar bisa membuahkan gol. Hasil kemenangan sangat dibutuhkan oleh Bali United untuk mengikut posisi Bhayangkara.
"Bhayangkara itu tim bagus. Bagaimanapun kita akan memanfaatkan peluang sekecil apapun untuk jadi gol," tambahnya.
No comments:
Post a Comment