Rechercher dans ce blog

Tuesday, May 1, 2018

Teco Waspadai Penggawa Home United Eks Persib Bandung

Suara.com - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco mengaku mewaspadai penggawa Home United, Shahril Ishak. Menurutnya, mantan attacker Persib Bandung itu bisa membuat repot pertahanan Macan Kemayoran.

Sebagaimana diketahui, Persija akan menghadapi wakil Singapura itu dalam laga semifinal zona ASEAN Piala AFC 2018. Pertandingan leg pertama sendiri akan dihelat di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (8/5/2018).

Tidak hanya memiliki kemampuan yang bia merepotkan, Teco menilai Shahril, pemain berusia 34 tahun yang kini berstatus kapten Timnas Singapura, sudah mengetahui tipikal permaianan tim-tim Indonesia, termasuk Persib. Pengalamannya bersama Maung Bandung pada 2011, menurut Teco bakal jadi modal yang sangat bagus untuk bisa menyulitkan Persija. 

"Dia (Shahril) pasti sudah tahu karakter dari pemain indonesia. Tapi, kita semua harus respek dengan seluruh pemain yang ada di sana," ujar Teco.

Ismed Sofyan dan kawan-kawan menargetkan lolos ke final zona ASEAN Piala AFC 2018. Oleh karenanya, Persija wajib mengalahkan Home United dalam dua leg pertandingan.

Namun bagi Teco, hal tersebut tidak akan mudah bagi Persija. 

"Tentu kita ingin menang. Tapi, kita harus kerja keras buat dapat hasil yang bagus di dua leg, itu takkan mudah," pungkas pelatih asal Brasil itu.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer