Rechercher dans ce blog

Wednesday, June 6, 2018

Persib Siap Lengkapi Fasilitas Latihan dalam 3 Tahun ke Depan

Suara.com - Pelatih Persib Bandung Roberto Carlos Mario Gomez beberapa waktu lalu mengeluhkan fasilitas latihan yang tidak lengkap untuk timnya tersebut. Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono angkat bicara terkait hal tersebut.

Namun, Teddy membantah hal yang dilakukan pihaknya itu bentuk keluhan dari Mario Gomez. Menurutnya, itu semua sudah jadi rencana Maung Bandung sejak tiga tahun lalu.

"Saya rasa fasilitas latihan yang dimiliki oleh Persib saat ini masih menjadi yang terbaik sejak tahun 2005 lalu dan saya rasa ini sudah termasuk semi eksklusif yang didapatkan oleh pemain," kata Teddy.

"Saat ini kami sudah melakukan latihan di GBLA (Gelora Bandung Lautan Api). Sekarang kami harus menjaga komunikasi dengan pengurus setempat untuk terus memperbaiki kualitas yang ada di GBLA," tambahnya.

Teddy menambahkan pihaknya sudah memiliki tanah sekitar 10 hektar di sekitaran Stadion GBLA. Nantinya, tanah tersebut akan dibangun pusat training camp untuk Persib seperti lapangan latihan serta mes pemain.

Tidak hanya itu, hal yang akan dilakukannya juga sebagai bahan percontohan. Itu agar bisa ditiru oleh klub lain yang ada di Indonesia.

"Saat ini kami memang sudah memiliki proyek jangka panjang untuk tim ini. Secara umum, kami sudah memiliki tanah 10 hektar di dekat komplek GBLA, tanah tersebut untuk membangun training camp untuk tim," ucapnya.

"Di sana akan ada lapangan latihan, lapangan futsal, mes pemain dan masih banyak lagi. Karena saat ini kami ingin membentuk Persib menjadi tim percontohan di Indonesia," ujarnya.

Ditambahkannya, Gomez sama sekali tidak mengeluh kepada manajemen tim terkait fasilitas yang ada. Teddy mengatakan komunikasi antara manajemen dan pelatih masih berjalan baik.

"Komunikasi manajemen dengan pelatih sampai dengan saat ini sangat baik, jadi menurut saya tidak ada masalah. Dia juga tahu masalah fasilitas latihan ini dan dia sudah bisa menerimanya," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer