Suara.com - Winger anyar Atletico Madrid, Thomas Lemar, yakin adanya para rekan senegaranya, Antoine Griezmann dan Lucas Hernandez, di klub Ibu Kota Spanyol itu akan membantu dirinya beradaptasi. Pernyataan winger internasional Prancis itu dimuat laman resmi Atletico.
Seperti diketahui. Atletico sukses memenangkan persaingan untuk mendapatkan Lemar dari AS Monaco di bursa transfer musim panas ini, sebagaimana winger 22 tahun itu sempat dikaitkan dengan Liverpool. Atletico mendapatkan Lemar dengan biaya transfer 60 juta euro.
Lemar sendiri merupakan anggota skuat Prancis yang menjuarai Piala Dunia 2018 Rusia, demikian pula dengan Griezmann dan Hernandez, yang merupakan dua pemain vital bagi Atletico musim lalu sebagaimana klub berjuluk Los Colchoneros itu sukses menjuarai Liga Europa dan jadi runner-up Liga Spanyol.
Lemar pun mengakui adanya pengaruh dari Griezmann dan Hernandez dalam keputusannya untuk merapat ke Atletico. Keduanya rupanya menceritakan atmosfer stadion Wanda Metropolitano, kandang Atletico yang berkapasitas 67.000 kursi, kepada Lemar.
"Saya sungguh bahagia bisa berada di sini, di klub yang akan membantu saya meningkatkan diri," buka Lemar.
"Telah mengenal beberapa rekan satu tim saya adalah sebuah hal yang positif. Sebelum datang ke sini, mereka bicara pada saya soal klub ini dan membantu saya mengambil keputusan. Mereka tentunya akan membantu saya mengintegrasikan diri ke dalam tim, yang mana penuh dengan pemain berkualitas," lanjutnya.
"Saya sungguh ingin melihat stadionnya. Antoine dan Lucas banyak membicarakan soal stadion ini dan atmosfirnya dengan saya, saat kami bersama di tim nasional. Yang pasti, saya ingin membantu klub ini juara domestik dan tentunya juara Liga Champions," sesumbar Lemar.
No comments:
Post a Comment