Rechercher dans ce blog

Monday, January 29, 2018

Alves: Neymar Harus Keluar dari Bayang-bayang Messi

Suara.com - Mantan penggawa Barcelona yang kini memperkuat lini belakang Paris Saint-Germain (PSG), Dani Alves, mengatakan jika keputusan Neymar meninggalkan klub Catalonia itu sangat tepat.

Menurut Alves, keputusan itu tidak hanya akan menguntungkan Neymar secara pribadi. Tapi juga bagi tim nasional Brasil.


Seperti diketahui, setelah menghabiskan empat musim bersama Barcelona, Neymar memutuskan untuk meninggalkan Camp Nou di bursa transfer musim panas 2017 lalu. Neymar memutuskan hijrah ke PSG, klub yang berani menebus pemain 25 tahun itu dengan nilai transfer 222 juta euro. Angka yang menjadikannya sebagai pemain termahal di dunia saat ini.

Bergabungnya Neymar juga berdampak positif pada PSG. Neymar yang mampu memainkan peran penting di setiap pertandingan, terbukti mampu mengangkat kembali performa tim besutan Unai Emery yang musim lalu kehilangan mahkota Ligue 1.
Alves: Neymar Harus Keluar dari Bayang-bayang Messi - 1
"Saya pikir dia memang hebat, meski bermain bersama pemain paling berpengaruh di dunia sepak bola, Lionel Messi. Tapi masalahnya, dia harus keluar dari bayang-bayang Messi," kata Alves seperti dikutip Soccerway.

"Bermain dengan pemain unik seperti Leo (Messi) adalah hal luar biasa yang bisa terjadi pada anda. Tapi tentunya hal itu akan menimbulkan keraguan dalam benak anda, apakah anda benar-benar berkualitas atau anda hebat karena Messi?" sambung pemain yang juga sama-sama memperkuat tim nasional Brasil.
Neymar diperkenalkan kepada publik PSG [AFP]
"Saya pikir anda akan memiliki kesempatan untuk meraih penghargaan individu jika anda bermain tidak dengan pemain hebat seperti dia (Messi). Jadi penting bagi Neymar untuk berkembang sendiri, bagi dirinya dan juga Brasil," tambahnya.
Pemain PSG Neymar (kanan) menjebol gawang Bayern Munich [AFP]
Bermain di 24 pertandingan di semua kompetisi bersama PSG musim ini, Neymar sudah membukukan 26 gol. 17 gol diantaranya yang disumbang Neymar di Ligue 1, turut memperkokoh posisi PSG di puncak klasemen sementara kompetisi kasta tertinggi Prancis.
Pemain PSG Neymar [AFP]
Mengantongi 59 poin dari 23 pertandingan, PSG saat ini semakin kokoh di puncak klasemen. PSG saat ini unggul 11 poin dari dua pesaing terdekatnya, Lyon dan Marseille yang membayangi di posisi dua dan tiga.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Postingan Populer