Suara.com - Liverpool sukses membantai Arsenal 5-1 dalam laga pekan ke-20 Liga Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Minggu dini hari WIB (30/12/2018).
Kemenangan itu diraih setelah Liverpool memperoleh dua tendangan penalti, satu disarangkan Mohamed Salah yang lainnya oleh Roberto Firmino.
Bahkan, Firmino mengemas trigol dibantu satu gol lain dari Sadio Mane untuk menambah keunggulan yang sempat dimiliki Arsenal lewat Ainsley Maitland-Niles, dikutip dari laman resmi Liga Inggris.
Liverpool memulai pertandingan dengan situasi tak cukup meyakinkan, diwarnai salah umpan di area sendiri oleh Fabinho yang direbut Alex Iwobi, beruntung kiper Alisson Becker cukup sigap menghentikan tendangan sayap Arsenal itu.
Akan tetapi, kecanggungan dan mudahnya jalur umpan Liverpool terbaca masih terus terjadi dan kali ini saat Dejan Lovren berusaha melepaskan umpan panjang bola berhasil direbut Arsenal. Iwobi lantas melakukan kerja sama satu dua sentuhan dengan Aaron Ramsey sebelum melepaskan umpan silang ke area tiang jauh di mana Maitland-Niles berlari bebas untuk meluncur dan mengarahkan bola ke gawang Liverpool demi membawa timnya unggul pada menit ke-11.
Namun, gol tersebut seolah melecut semangat para pemain tuan rumah yang segera membalas dan berbalik memimpin dalam kurun waktu lima menit saja dari gol Maitland-Niles.
Pada menit ke-14, Firmino lebih dulu menyamakan kedudukan saat ia berhasil memanfaatkan bola liar di muka gawang.
Awalnya, Firmino menyodorkan umpan yang diterima dengan baik oleh Mohamed Salah yang berusaha menusuk ke dalam kotak penalti. Namun, bola berhasil dijegal oleh Granit Xhaka dan menjadi liar.
Bola berusaha disapu Stephan Lichsteiner namun membentur tubuh Shkodran Mustafi dan bergulir ke arah Firmino yang berlari serta cukup melakukan sontekan kecil tanpa melihat gawang demi memastikan gol penyama kedudukan pada menit ke-14.
Lantas dua menit berselang Firmino mencetak gol keduanya demi membawa Liverpool berbalik memimpin 2-1, saat ia berhasil merebut bola di depan kotak penalti Arsenal, sebelum menghindari jegalan tiga pemain lawan dan menyarangkan bola kembali ke gawang Bernd Leno.
Kendati Arsenal berusaha membalas, namun serangan mereka selalu kandas di sepertiga akhir lapangan sedangkan Liverpool cukup tenang menjalani keunggulan mereka.
Liverpool kemudian memperbesar keunggulan menjadi 3-1 pada menit ke-32 dalam situasi menyusul sepak pojok yang disapu tak sempurna barisan pertahanan Arsenal. Bola jatuh ke kaki Andy Robertson yang melepaskan umpan lambung disambut satu sentuhan oleh Salah demi mengirimkannya ke muka gawang, di mana Mane menanti dengan tembakan keras mengecoh Leno yang terlanjur menjatuhkan diri.
Arsenal kian terpuruk di pengujung babak pertama, saat Salah dijatuhkan mudah oleh Sokratis Papastathopoulos di dalam kotak penalti dan wasit Michael Oliver segera menunjuk titik putih.
Salah yang menghadapi bolanya sendiri melepaskan tendangan keras yang meskipun berhasil ditebak arahnya oleh Leno namun tak mampu dihentikan demi mengalir deras ke dalam gawang dan membuat Liverpool unggul 4-1 saat menyudahi babak pertama.
Arsenal berusaha memulai pertandingan dengan baik di babak kedua, namun serangan mereka selalu mudah dipatahkan barisan pertahanan Liverpool yang dikomandoi Virgil van Dijk.
Sebaliknya Liverpool juga terus berusaha menekan tiap kali menguasai bola, hingga akhirnya mendapatkan hadiah tendangan penalti kedua yang berbuah dari pelanggaran cukup ringan Sead Kolasinac terhadap Dejan Lovren dalam situasi bola mati pada menit ke-64.
Salah memberikan kesempatan kepada Firmino untuk menjadi algojo, dan legiun Brazil itu dengan dingin mengecoh Leno demi melengkapi raihan trigolnya dalam pertandingan tersebut sekaligus memperbesar keunggulan Liverpool menjadi 5-1.
Pada menit ke-85, Alexandre Lacazette terjatuh di dalam kotak penalti setelah mendapatkan kontak dari Nathaniel Clyne namun wasit mengabaikan permintaan penalti para pemain Arsenal.
Skor 5-1 bertahan hingga peluit tanda laga usai berbunyi sayup-sayup di antara semarak penonton Anfield.
Kemenangan itu membuat Liverpool untuk sementara unggul berjarak sembilan poin jauhnya dari pesaing terdekat, Tottenham Hotspur (45), yang meraih hasil buruk di hadapan pendukungnya sendiri, sedangkan Arsenal (38) tertahan di urutan kelimat.
Wolverhampton (29) mengakhiri momentum positif kemenangan telak yang diraih Tottenham di dua laga sebelumnya dengan mencuri kemenangan 3-1 di Stadion Wembley. Tim besutan Nuno Espirito Santo itu kini naik ke peringkat ketujuh.
Dua kemenangan dramatis juga mewarnai laga pekan ke-20 yang diraih Fulham (11) dan Cardiff City (18) atas lawan masing-masing.
Aleksandar Mitrovic mencetak gol pada menit 90+1 demi mengalahkan Huddersfield Town (10) dengan skor 1-0, yang merupakan kemenangan kedua Fulham di bawah arahan pelatih Claudio Ranieri sekaligus mengangkat mereka naik ke urutan ke-18 dalam perjuangan menghindari degradasi.
Sedangkan Cardiff sukses mempecundangi tuan rumah Leicester City (28) dengan skor 1-0 lewat gol semata wayang Victor Camarasa pada menit 90+2. Hasil itu menjadi ironi bagi Leicester yang di dua laga sebelumnya sukses mengalahkan Chelsea dan Manchester City. Cardiff naik ke urutan ke-16, sementara Leicester turun ke peringkat kedelapan.
Di Vicarage Road, Newcastle United (18) hampir saja meraih poin penuh namun keunggulan yang dimiliki lewat gol Salomon Rondon pada menit ke-29 digagalkan oleh Abdoulaye Doucoure delapan menit jelang waktu normal berakhir, dan Watford (28) memaksa skor imbang 1-1.
Hasil itu membuat Watford naik ke urutan kesembilan, sedangkan Newcastle tertahan di peringkat ke-15.
Sementara itu, Brighton & Hove Albion (25) sukses meraih dua kemenangan kandang beruntun dengan menundukkan Everton (27) berkat gol tunggal Juergen Locadia.
Kendati tak mengubah posisi Brighton di urutan ke-13 klasemen, Everton harus rela turun ke peringkat ke-10.
Laga pekan ke-20 masih menyisakan empat pertandingan lagi untuk digelar pada Minggu malam hingga Senin (31/12) dini hari WIB.
Manchester City (40) berpeluang untuk bangkit dari dua kekalahan beruntun demi merebut kembali peringkat kedua dari tangan Tottenham saat mereka melawat ke markas Southampton.
Sedangkan Chelsea (40) yang dijamu Crystal Palace (19) di Selhurst Park berkesempatan untuk memangkas jarak lima poin dari Tottenham.
Sementara itu, Manchester United (32) bakal berupaya melanjutkan masa bulan madu dengan pelatih interim mereka, Ole Gunnar Solskjaer, untuk meraih kemenangan ketiga beruntun saat menjamu Bournemouth (26) di Old Trafford. Jika menang mereka bisa memangkas jarak enam poin dari Arsenal (38) untuk mendekati peringkat kelima.
Berikut hasil rangkaian laga pekan ke-20 seturut laman resmi Liga Inggris (tuan rumah disebut pertama):
Jadwal Sabtu (29/12) malam hingga Minggu (30/12) dini hari WIB
Watford 1 - Newcastle United 1 (Abdoulaye Doucoure 82'; Salomon Rondon 29')
Fulham 1 - Huddersfield Town 0 (Aleksandar Mitrovic 90+1')
Leicester City 0 - Cardiff City 1 (Vicotr Camarasa 90+2')
Tottenham Hotspur 1 - Wolverhampton 3 (Harry Kane 22'; Willy Boly 72', Raul Jimenez 83', Helder Costa 87')
Brighton & Hove Albion 1 - Everton 0 (Juergen Locadia 59')
Liverpool - Arsenal (Roberto Firmino 14', 16', p-65', Sadio Mane 32', Mohamed Salah p-45+2'; )
Jadwal Minggu (30/12) malam hingga Senin (31/12) dini hari WIB
Crystal Palace vs Chelsea
Burnley vs West Ham United
Southampton vs Manchester City
Manchester United vs Bournemouth
Klasemen sementara Liga Inggris
1. Liverpool 20 17 3 0 48-8 54
2. Tottenham Hotspur 20 15 0 5 43-21 45
3. Manchester City 19 14 2 3 51-15 44
4. Chelsea 19 12 4 3 37-16 40
5. Arsenal 20 11 5 4 42-30 38
6. Manchester United 19 9 5 5 37-31 32
7. Wolverhampton 20 8 5 7 23-23 29
8. Leicester City 20 8 4 8 24-23 28
9. Watford 20 8 4 8 27-28 28
10. Everton 20 7 6 7 31-30 27
11. West Ham United 19 8 3 8 27-28 27
12. Bournemouth 19 8 2 9 27-33 26
13. Brighton & Hove Ablion 20 7 4 9 22-27 25
14. Crystal Palace 19 5 4 10 17-25 19
15. Newcastle United 20 4 6 10 15-27 18
16. Cardiff City 20 5 3 12 19-38 18
17. Southampton 19 3 6 10 20-35 15
18. Fulham 20 3 5 12 18-43 14
19. Burnley 19 3 3 13 17-41 12
20. Huddersfield Town 20 2 4 14 11-34 10 [Antara]
Let's block ads! (Why?)