Rechercher dans ce blog

Thursday, August 31, 2017

Timnas Indonesia Gelar Latihan Perkenalan dengan Luis Milla

Suara.com - Tim nasional Indonesia yang akan beruji coba melawan Fiji pada Sabtu (2/8/2017) di Stadion Patriot, Bekasi mulai menggelar sesi latihan. Asisten Pelatih Timnas Indonesia Bima Sakti mengatakan latihan perdana tim senior ini hanyalah sebagai pengenalan.

Sebanyak 20 pemain ikut serta dalam latihan sebelum uji coba ini diantaranya Stefano Lilipaly, Andik Vermansyah, Adam Alis, dan Boas Solossa. Tidak hanya itu, kiper Timnas U-22 Satria Tama juga turut serta.

"Kami latihan perkenalan saja, kemudian tadi ada paduan, lalu ada latihan small site game. Intinya pemain lebih mengenal apa yang diminta oleh Luis Milla. Sebelum pertandingan juga kami sudah beri gambaran cara bermain Milla," kata Bima Sakti di stadion Patriot, Bekasi, Jumat (1/9/2017).


Meski di atas kertas tim Garuda lebih diunggulkan, Bima enggan meremehkan Timnas Fiji. Sebab, Boas Solossa dan kawan-kawan baru berkumpul sejak terakhir pada Piala AFF 2016 lalu.

Sebagaimana diketahui, Timnas Fiji berada pada peringkat FIFA ke 181. Sedangkan Indonesia ada di atasnya dengan torehan poin 170.

"Yang pasti kita respek dengan Timnas Fiji. Mereka juga tim yang bagus. Sekaligus kami mau menunjukkan sepak bola Indonesia untuk bisa berprestasi ke depan," ungkapnya.

Let's block ads! (Why?)

Dikhawatirkan Cedera Saat Lawan Argentina, Ini Jawaban Suarez

Suara.com - Luis Suarez sempat dikhawatirkan mengalami masalah serius pada lututnya setelah berjalan terpincang-pincang saat menghadapi Argentina. Namun striker Uruguay ini menjelaskan kondisi sebenarnya usai bermain imbang tanpa gol di kualifikasi Piala Dunia 2018.

Saat menghadapi Uruguay di Montevideo, masuknya Suarez dalam line up timnas Uruguay memang cukup mengejutkan. Pasalnya, Luis Suarez sebelumnya belum dimainkan oleh pihak klub Barcelona karena mengalami masalah pada lututnya.

Suarez pun sempat membuat fans timnas Uruguay dan Barcelona menjadi ketar ketir setelah dia jatuh dan memegang lututnya. Tujuh menit kemudian Luis Suarez ditarik keluar dan digantikan oleh Cristian Stuani di menit ke-83.


Namun demikian, Luis Suarez menjawab segala kekhawatiran soal cederanya dalam laga tersebut. Lewat akun instagramnya, Luis Suarez mencoba memberikan semangat setelah bermain imbang melawan Argentina dan menjelaskan kondisinya saat ini.

"Ini poin penting untuk terus ditambakan dan terus bermimpi tentang Piala Dunia !! "Saya baik-baik saja, itu hanya kram di betis saya. Ayo Uruguay." posting Luis Suarez di akun instagramnya usai menghadapi Lionel Messi dan kawan -kawan.

Meski telah enam laga brturut turut tanpa kemenangan, Uruguay masih berada di posisi ketiga klasemen zona CONMEBOL, satu poin terpaut dari posisi kedua, Kolombia dan unggul satu poin Cile dan Argentina dalam persaingan menuju Rusia tahun depan. (Scoresway)  

Let's block ads! (Why?)

Chelsea Dapatkan Dua Pemain Ini Jelang Penutupan Bursa Transfer

Suara.com - Chelsea mendapatkan Danny Drinkwater dari Leicester City menjelang penutupan bursa transfer pemain. Juara Premier League ini juga sukses merekrut Davide Zappacosta dari  Torino.  

Chelsea telah menyelesaikan kepindahan Drinkwater dari Leicester dengan transfer sebesar 30 juta poundsterling. Pemain yang menjadi bagian penting dari sukses Leicester menjuarai Liga Inggris 2015/2016 ini, telah diikat kontrak selama lima tahun di Chelsea.

Pemain berusia 27 tahun itu telah 218 kali tampil bersama Leicester di semua kompetisi, mencetak 14 gol setelah diboyong dari Manchester United pada 2012. Kini Drinkwater berharap bisa mendapatkan tempat dalam skuat utama Antonio Conte.
 


"Saya sangat senang menjadi pemain Chelsea dan saya sudah tidak sabar untuk memulainya. Itu perjalanan panjang untuk berada di sini namun saya sangat senang dan tidak sabar untuk membantu klub memenangi trofi," kata Drinkwater.

Chelsea juga memperkuat lini belakangnya dengan memboyong Davide Zappacosta dari Torino. Bek berusia 25 tahu itu diikat kontrak selama empat tahun setelah kabarnya diboyong dengan transfer 28 juta euro plus bonus 2 juta euro. (Scoresway) 

Let's block ads! (Why?)

Kalahkan Chelsea, Tottenham Sukses Dapatkan Llorente

Suara.com - Tottenham Hotspur mempertajam lini depannya menghadapi musim baru ini. Spurs akhirnya mengalahkan Chelsea untuk mendapatkan Fernando Llorente dari Swansea City menjelang penutupan jendela transfer pemain ini.

Llorente telah menandatangani kontrak hingga 2019 bersama skuat besutan Mauricio Pochettino. Striker Spanyol ini menjadi rekrutan kedua Tottenham di musim panas ini setelah sebelumnya Serge Aurier dari Paris Saint-Germain.

Padahal, Chelsea sebelumnya telah menjadi favorit untuk mendapatkan tanda tangan pemain berusia 32 tahun itu. Namun menjelang penutupan jendela transfer, Tottenham yang berhasil mengalahkan juara bertahan Premier League ini.


"Saya sangat, sangat senang untuk bergabung dengan Tottenham, klub yang luar biasa. Saya tidak dapat mengatakan bahwa saya datang kemarin untuk membantu Tottenham untuk memenangkan gelar," kata Llorente dalam situs resmi klub.

"Saya rasa mereka bekerja sangat bagus di tahun terakhir dan saya sangat menyukainya. Saya berusia 32 tahun namun saya ingin belajar setiap hari. Saya pikir saya dapat belajar banyak hal dari dari Harry [Kane] dan semua pemain.

"Saya dapat belajar banyak dengan Pochettino dan saya akan melakukan yang terbaik di sini. Saya pikir saya dapat melakukan banyak hal dalam karir saya dan impian saya adalah melakukan itu di sini dengan Tottenham," tukas Llorente. (Scoresway)

Let's block ads! (Why?)

Brasil Tetap Perkasa, Uruguay dan Argentina Sama Kuat

Suara.com - Brasil masih melanjutkan keperkasaannya di kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL usai menundukkan Ekuador. Sementara laga antara Uruguay menghadapi Argentina berkahir imbang tanpa gol.

Pada laga di Porto Alegre, Jumat (1/9/2017), tuan rumah Brasil sempat mendapatkan perlawanan dari Ekuador. Hingga turun minum belum ada gol yang tercipta dari kedua tim. Di babak kedua, skuat besutan Tite tersebut menambah tekanannya.

Hasilnya, Brasil memimpin di menit ke-70 berkat gol Paulinho lewat kaki kanannya memanfaatkan sepak pojok Willian. Tekanan terus dilakukan oleh Brasil yang telah memastikan tiket ke Rusia tahun depan ini.


Pada menit ke-77, Philippe Coutinho membuat Brasil unggul 2-0. Bintang Liverpool yang diminati oleh Barcelona ini menjebol gawang Ekuador dengan sepakan kaki kanannya setelah menyambut umpan sundulan Gabriel Jesus.

Skor 2-0 bagi Brasil tersebut bertahan hingga laga usai. Dengan hasil itu, Brasil semakin kokoh di puncak klasemen zona CONMEBOL dengan mengumpulkan 36 poin dari 15 laga. Sementara Ekuador di posisi ketujuh dengan mengumpulkan 20 poin.

Pada pertandingan di Estadio Centenario, Montevideo, Jumat (1/9/2017) pagi WIB, tuan rumah Uruguay harus berbagi poin setelah imbang tanpa gol dengan Argentina. Pada laga tersebut Argentina lebih mampu menguasai jalannya pertandingan.

Uruguay sempat menjebol gawang Argentina di menit ke-13 namun dianulir oleh wasit karena Diego Godin di posisi offside. Bintang Argentina Lionel Messi juga sempat memiliki beberapa peluang, salah satunya di menit ke-58 yang ditepis kiper Fernando Muslera.

Hingga wasit meniupkan peluit panjang pertandingan berakhir tanpa gol. Dengan hasil tersebut, Uruguay berada di posisi tiga dengan 25 poin. Sementara Argentina di posisi yang rawan yaitu di peringkat kelima dengan 23 poin.e

Let's block ads! (Why?)

Paraguay Bungkam Cile, Vidal Bikin Gol Bunuh Diri

Suara.com - Usaha Cile untuk lolos ke Piala Dunia 2018 mendapatkan pukulan besar setelah dipermalukan tamunya, Paraguay 3-0. Pada laga tersebut bintang Cile, Arturo Vidal membuat gol bunuh diri.

Saat menjamu Paraguay di Estadio Monumental David Arellano, Jumat (1/9/2017) pagi WIB, Cile mendominasi pertandingan. Namun Paraguay sudah berhasil memimpin lebih dulu karena blunder yang dilakukan oleh Vidal di menit ke-24.

Vidal salah mengantisipasi bola sehingga sundulannya malah masuk ke dalam gawang sendiri membuat Paraguay memimpin 1-0 dan bertahan hingga turun minum. Di babak kedua, Cile juga belum mampu menyamakan kedudukan.

Justru Paraguay berhasil memperbesar keunggulannya menjadi 2-0 lewat gol Victor Caceres. Sebelum pertandingan berakhir Paraguay benar benar mempermalukan tuan rumah Cile setelah
Richard Ortiz membuat Paraguay menang telak 3-0.

Hasil tersebut membuat Cile masih berada di empat besar dengan 23 poin dari 15 kali pertandingannya. Sedangkan Paraguay sementara berada di posisi ketujuh dengan 21 poin dari 15 laga.

Let's block ads! (Why?)

Tinggalkan Monaco, Mbappe Ikuti Jejak Neymar Gabung PSG

Suara.com - Paris St Germain masih melanjutkan perburuan mereka mendapatkan pemain bintang dunia. Setelah memboyong Neymar dengan transfer rekor dunia, PSG sukses mendapatkan Kylian Mbappe dari rival mereka di Ligue 1, AS Monaco.

Mbappe bergabung dengan PSG dengan kesepakatan awal sebagai pemain pinjaman selama satu musim. Namun klub raksasa Prancis tersebut memiliki opsi untuk membeli pemain internasional Prancis ini di musim depan untuk kesepakatan kontrak hingga 2022.

Tidak disebutkan jumlah kesepakatan tersebut namun sumber di ESPN FC mengungkapkan bahwa kesepakatan Mbappe tersebut bernilai 180 juta euro. Itu artinya, pemain berusia 18 tahun itu berada di bawah transfer Neymar dari Barcelona sebesar 222 juta euro.


"Dengan gembira dan bangga saya bergabung dengan Paris Saint-Germain," kata Mbappe. "Bagi setiap pemain muda dari wilayah Paris, sering kali mimpi mengenakan jersey merah dan biru dan mengalami suasana unik di Parc des Princes."

"Saya benar-benar ingin menjadi bagian dari proyek klub, yang merupakan salah satu yang paling ambisius di Eropa. Di samping rekan tim baru saya, saya ingin terus berkembang sambil membantu tim mencapai tujuan yang sangat besar yang telah ditetapkannya sendiri." (Espnfc)    

Let's block ads! (Why?)

Tim Besutan Indra Berlaga di Piala AFF U-18, Ini Harapan PSSI

Suara.com - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) ingin tim nasional U-19 yang akan berlaga ke Piala AFF U-18 di Myanmar, mengulang momen tahun 2013 di mana  timnas U-19 Indonesia menjuarai Piala AFF serupa.

"Apalagi saat ini timnas U-19 kembali ditangani pelatih Indra Sjafri. Kami yakin pemain bisa berjuang maksimal demi Merah Putih," kata Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono, dikutip dari laman PSSI, Jakarta, Kamis (31/8/2017).


PSSI berharap gelar juara bisa diperoleh karena timnas U-19 sudah menjalani persiapan panjang sejak Februari 2017, termasuk melalui turnamen seperti Turnamen Toulon di Prancis, di mana timnas U-19 menghadapi tim-tim kuat seperti Brazil, Ceko dan Skotlandia.

Sementara pelatih timnas U-19 Indra Sjafri menyebut timnya dalam kondisi baik dan fisik para pemain juga memuaskan.

Indra mengatakan 23 pemain di timnya sudah siap tempur di Myanmar. Para pemain itu termasuk Saddil Ramdani dan Asnawi Mangkualam yang baru mengikuti SEA Games 2017 di Malaysia.

"Kami sebagai pelatih jug menanamkan pola pikir bahwa setiap pertandingan itu penting dan tidak boleh menganggap enteng lawan. Kami minta doa yang tulus agar kami juara Piala AFF U-18," tutur Indra.

Para pemain juga siap bekerja keras. Kapten timnas U-19, Rachmat Irianto menyatakan dia dan teman-temannya akan bermain lepas dan siap berjuang maksimal demi Indonesia.

"Kami ingin membawa pulang Piala AFF U-18. Kita akan berjuang keras, dan tidak boleh meremehkan lawan. Saya pum akan mengingatkan rekan-rekan agar tidak gampang terpancing emosinya. Kami harus fokus dan konsentrasi di setiap laga," tutur Rachmat.

Piala AFF U-18 di Myanmar berlangsung pada 4-17 September 2017. Di kejuaraan itu, Indonesia bergabung di Grup B bersama tuan rumah Myanmar, Vietnam, Filipina dan Brunei Darussalam. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

Perkuat Lini Tengah, Swansea Pinjam Gelandang Bayern Munich

Suara.com - Swansea City melakukan kesepakatan peminjaman untuk mendapatkan gelandang Bayern Munich yang berasal dari Portugal Renato Sanches pada Kamis (31/8/2017), menyepakati peminjaman selama semusim dengan sang juara Jerman.

Mantan pemain Benfica Sanches merupakan bagian dari skuad Portugal yang menjuarai Piala Eropa 2016, dan menjadi pemain terbaik di turnamen itu setelah melakukan sejumlah penampilan gemilang.


Bagaimanapun, kepindahannya ke Bayern dengan biaya transfer awal sebesar 27,5 juta pound, jauh dari mulus dan ia memiliki peluang-peluang terbatas untuk tampil memikat pada musim lalu di Liga Jerman.

"Kami senang bahwa kami mampu memastikan kesepakatan peminjaman dengan Swansea City," kata ketua Bayern Karl-Heinz Rummenigge kepada situs resmi klub pada Kamis (31/8/2017).

"Tujuan kami untuk Renato adalah untuk mendapatkan kesempatan bermain reguler di level klub di liga yang kuat seperti Liga Inggris." "Kami tetap yakin bahwa ia memiliki potensi untuk menjadi pemain penting bagi FC Bayern di masa yang akan datang." Bayern mengatakan tidak ada opsi untuk kesepakatan mempermanenkan sang pemain, namun kedatangan Sanches untuk semusim merupakan dorongan besar bagi klub Wales itu, yang kehilangan aset paling berharga mereka Gylfi Sigurdsson ke Everton pada awal Agustus.

Manajer Swansea Paul Clement telah mengetahui kemampuan Sanches (20), di mana sang pemain pernah bekerja di bawah asuhannya saat ia masih menjadi asisten manajer Carlo Ancelotti pada paruh pertama musim, sebelum kemudian pindah untuk mengisi posisi yang kosong di Swansea.

Sanches memperbesar opsi Swansea di lini tengah, setelah Sam Clucas didatangkan dari Hull City. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

Prancis Pesta Gol ke Gawang Belanda, Swedia Dilumat Bulgaria

Suara.com - Kemenangan besar diraih Prancis di kualifikasi Piala Dunia zona Eropa. Menjamu Belanda, Jum'at (1/9/2017) dini hari, Prancis berpesta empat gol tanpa balas.

Antoine Griezmann mengawali pesta gol Prancis di menit 14 dalam laga yang dihelat di Stade de France tersebut.


Menutup babak pertama dengan keunggulan tipis 1-0, Belanda tidak mampu membendung amukan Les Bleus di babak kedua. Tiga gol dilesakkan Prancis di paruh kedua pertandingan.

Thomas Lemar memperbesar keunggulan tuan rumah menjadi 3-0 lewat dua golnya di menit 73 dan 88. Sedangkan gol penutup Les Bleus dibukukan oleh Kylian Mbappe di menit 90.

Sementara itu dipertandingan lainnya, Swedia gagal mempertahankan posisi puncak grup usai ditaklukkan Bulgaria. Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Vasil Levski, Swedia takluk dari Bulgaria dengan skor 3-2.

Tiga gol Bulgaria masing-masing dicetak oleh Stanislav Manolev, Georgi Kostadinov dan Ivailo Chochev. Sementara dua gol balasan Swedia dibukukan oleh Mikael Lustig dan Marcus Berg.

Dengan kekalahan tersebut, Swedia yang masih mengantongi 13 poin harus puas turun ke posisi kedua klasemen sementara Grup A zona Eropa. Sementara Prancis yang saat ini mengantongi 16 poin beranjak ke posisi puncak.

Let's block ads! (Why?)

Ronaldo Hattrick, Portugal Pecundangi Kepulauan Faroe

Suara.com - Setalah membantai Latvia pada awal Juni lalu, kemenangan kembali diraih Portugal di babak kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa. Menghadapi Kepulauan Faroe, Portugal memetik kemenangan telak 5-1.


Pesta gol Portugal di Estadio do Bessa XXI dibuka oleh Cristiano Ronaldo saat laga baru berjalan tiga menit. Di menit 29, Ronaldo kembali mencatatkan namanya di papan skor lewat titik penalti,  sekaligus membawa tuan rumah unggul 2-0.

Tertinggal dua gol, Kepulauan Faroe mencoba mengejar. Upaya tersebut membuahkan hasil di menit 38. Rogvi Baldvinsson memangkas jarak menjadi 2-1.

Di babak kedua, tim tamu kembali dibuat tidak berkutik. Memasuki menit 58, William Carvalho membawa Portugal menjauh 3-1.

Disusul hattrick Ronaldo di menit 65 dan gol Nelson Oliveira yang mengakhiri pesta gol Portugal di menit 84.

Dengan kemenangan ini, Portugal yang saat ini mengantongi 18 poin bertahan di posisi dua klasemen sementara Grup B. Terpaut tiga poin dari pemuncak sementara Grup B, Swiss yang juga berhasil mengamankan tiga poin usai menghantam Andorra 3-0.

Let's block ads! (Why?)

Ada Potensi Konflik, McMenemy Siapkan Mental dan Fisik Pemain

Suara.com - Pelatih Bhayangkara FC Simon McMenemy meminta timnya untuk mempersiapkan mental dan fisik yang kuat jelang berhadapan dengan PS TNI, Minggu (3/9/2017), guna mengantisipasi potensi konflik antarpemain di tengah lapangan.

"Kita tahu PS TNI selalu bermain ngotot dan itu yang harus menjadi perhatian kami," katanya di Bekasi, Kamis (31/8/2017).


Menurut dia, mental dan fisik yang kuat serta fokus dalam bermain tengah ditekankan pelatih asal Skotlandia itu.

Sebab, kata Simon, laga melawan PS TNI bakal menjadi laga yang berat dan ketat.

Pada putaran pertama lalu, ketika bermain di Stadion Patriot Chandrabaga, Kota Bekasi, PS TNI bermain sangat 'ngotot'.

Kondisi itu mengakibatkan salah satu pemain mereka Abduh Lestaluhu melakukan tindakan tidak terpuji dengan memukul striker Bhayangkara Thiago Furtuoso, yang kini bermain untuk Madura United.

Mantan pelatih Philipina itu tidak ingin kejadian serupa yang menimpa timnya kembali.

Meski tidak pernah berkomentar terhadap kinerja wasit di media, namun Simon berharap 'hakim lapangan hijau' lebih tegas di pertandingan nanti.

"Kami akan bermain seperti apa yang kami lakukan selama ini. Para pemain sangat bersemangat dan ingin membalas kekalahan di pertandingan pertama lalu," katanya.

Simon mengatakan, laga melawan PS TNI adalah salah satu pertandingan yang krusial terhadap posisi klasemen di Liga 1 musim 2017.

"Jika kami bisa melewati PS TNI, kami adalah salah satu tim penantang atau calon juara," katanya.

Tim berjuluk The Guardian itu kembali berlatih di lapangan Kelapa Dua, Depok untuk mempersiapkan fisik pemain jelang laga lanjutan tersebut.

"Tim kami sangat bersemangat. Fokus latihan adalah kerja sama tim diselingi dengan latihan fisik yang dibalut melalui fun games," katanya.

Kapten Tim Bhayangkara, Indra Kahfi mengatakan, semua koleganya ingin menang melawan PS TNI.

"Tapi kami harus bekerja keras dulu saat latihan untuk bisa mencapainya," katanya. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

Mengamuk, Belgia Bantai Gibraltar Sembilan Gol Tanpa Balas

Suara.com - Kemenangan gemilang berhasil diraih Belgia di laga kualifikasi Grup H, Piala Dunia 2018. Menghadapi Gibraltar, Belgia menang telak dengan sembilan gol tanpa balas.

Menjamu Gibraltar di Stade Maurice Dufrasne, Belgia yang mendominasi pertandingan sejak peluit kick-off dibunyikan, tidak membutuhkan waktu lama untuk mengubah papan skor. 15 menit bola bergulir, Dries Mertens membuka keunggulan tuan rumah.


Hanya berselang tiga menit, gawang tim tamu kembali bergetar. Thomas Meunier sukses menggandakan keunggulan tuan rumah di menit 18.

Striker Manchester United, Romelu Lukaku menambah penderitaan Gibraltar di menit 21. Lukaku mencetak gol keduanya dalam laga ini di menit 38 setelah Axel Witsel lebih dulu menambah keunggulan Rode Duivel di menit 27.

Memasuki menit 40, Belgia harus bermain dengan 10 pemain. Axel Witsel diusir wasit keluar lapangan setelah melanggar keras pemain lawan.

Bermain dengan 10 orang, Belgia tetap mendominasi. Bahkan beberapa detik jelang turun minum, gawang Gibraltar kembali bergetar. Eden Hazard menutup babak pertama bagi tuan rumah dengan skor 6-0.

Masih mendikte jalannya laga di babak kedua, amukan Rode Duivel berlanjut. Menambah dua gol di menit 61 dan 67, Meunier sukses mencetak hattrick sekaligus mengubah papan skor menjadi 8-0.

Tidak mau kalah dari Meunier, Lukaku yang mencetak dua gol di babak pertama pun menyusul dengan hattricknya di menit 84. Lewat titik penalti, striker anyar Setan Merah itu mengunci kemenangan Belgia 9-0.

Dengan tambahan tiga poin, Belgia semakin kokoh di puncak klasemen sementara Grup H dengan 19 poin. Unggul enam poin dari Yunani yang menempati posisi kedua.

Let's block ads! (Why?)

Ingin Gelar Piala Dunia, Paraguay Gabung Argentina-Uruguay

Suara.com - Paraguay bergabung dengan Argentina dan Uruguay dalam usaha bersama mereka untuk menjadi tuan rumah putaran final Piala Dunia 2030, kata Presiden Horacio Cartes, Kamis (31/8/2017).

"Saya bisa memastikan bahwa kami Presiden #Paraguay #Argentina dan #Uruguay telah sepakat untuk memperjuangkan pencalonan tuan rumah Piala Dunia 2030," kata Cartes dalam sebuah cuitan di media sosial Twitter.


Pengumuman tersebut didukung oleh presiden Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (Conmebol) Alejandro Dominguez yang merupakan rekan senegaranya.

Meskipun tidak ada rincian resmi yang diumumkan oleh masing-masing pihak, laporan berita setempat mengatakan Argentina akan memiliki enam buah kota tuan rumah atau stadion, sementara Uruguay dan Paraguay masing-masing memiliki tiga buah.

Tawaran bersama adalah yang pertama untuk turnamen 2030, meskipun China telah menyatakan harapannya akan menjadi tuan rumah di masa depan.

Sementara itu, Rusia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2018 dan Qatar akan menjadi tuan rumah empat tahun kemudian. Negara tuan rumah edisi berikutnya sendiri belum diputuskan. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

Pemain Ini Batal Perkuat Inggris di Kualifikasi Piala Dunia

Suara.com - Pemain bertahan Tottenham HotspurKieran Trippier mengundurkan diri dari skuad Inggris untuk pertandingan-pertandingan kualifikasi Piala Dunia pada Jumat dan Senin karena cedera, kata FA pada Kamis (31/8/2017).


Pemain 26 tahun itu, yang melakukan debutnya untuk timnas saat mereka kalah 2-3 dari Prancis pada Juni, absen pada awal musim Liga Inggris karena cedera pergelangan kaki namun kembali bermain saat Tottenham bermain imbang 1-1 dengan Burnley Minggu lalu.

Trippier, bek kanan, kini mendapat cedera lain dan telah kembali ke klubnya di London utara untuk mendapat perawatan.

"Sang bek kanan tidak berlatih sepanjang pekan di St George's Park sebab ia masih meneruskan rehabilitasi pada cedera yang didapatnya saat bermain untuk Spurs," demikian bunyi pernyataan FA.

"Tidak ada pengganti yang direncanakan untuk saat ini." Pemuncak klasemen Grup F Inggris akan bermain di markas Malta pada Jumat, dan menjamu Slovakia di Wembley pada Senin. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

Di Piala AFF U-18, Indra Anggap Harapan Masyarakat Sebagai Doa

Suara.com - Tim nasional U-19 Indonesia akan berlaga di Piala AFF U-18 yang berlangsung di Myanmar pada 4-17 September 2017. Tentunya harapan masyarakat sangatlah besar agar, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan bisa meraih prestasi.

Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri tidak menjadikan harapan masyarakat itu sebagai beban. Menurutnya, harapan yang besar kepada tim Garuda Nusantara dianggap Indra sebagai doa.

"Saya pikir harapan itu doa, saya sangat senang kalau masyarakat berharap dengan doa yang ikhlas. Jangan sampai ada kebencian dalam sepak bola, tentunya kami sangat menginginkan dia yang tulus, sudah tidak zaman lagi menghujat," kata Indra dalam acara pelepasan Timnas U-19, di Kawasan Karawaci, Kamis (31/8/2017).


Mantan pelatih Bali United itu mengaku sudah mempersiapkan timnya secara matang. Dengan begitu, Timnas U-19 sudah siap berlaga di Piala AFF nanti.

Sebagaimana diketahui, Indonesia tergabung ke dalam Grup Band bersama dengan Myanmar, Vietnam, Filipina, dan Brunei Darussalam. Untuk pertandingan pertama, Timnas U-19 bakal melawan tuan rumah Myanmar pada 5 September mendatang.

"Kami sudah tanamkan kepada setiap lawan adalah berat. Harus serius setiap pertandingan, Myanmar penting, Vietnam jauh lebih penting. Nanti akan kita buktikan di pertandingan," tambahnya.

Let's block ads! (Why?)

Saddil Masuk, Ini Daftar 23 Pemain Timnas U-19 di Piala AFF U-18

Suara.com - Pelatih tim nasional U-19 Indonesia Indra Sjafri telah menentukan daftar 23 pemain yang bakal ikut serta ke Piala AFF U-18 di Myanmar. Dari 23 nama yang dipanggil, Saddil Ramdani dan Asnawi Mangkualam masuk ke dalam daftar pemain yang dibawa.

Sebagaimana diketahui, Saddil dan juga Asnawi baru saja selesai memperkuat Timnas U-22 di SEA Games 2017. Namun, masuknya kedua pemain tersebut turut memakan korban.

Pelatih Indra Sjafri terpaksa mencoret dua pemain untuk bisa memasukan Saddil dan Asnawi. Sebab, Piala AFF mengharuskan setiap tim mendaftarkan 23 pemain.


"Sekarang sudah ditentukan 23 nama yang didaftarkan ke Piala AFF nanti. Setelah ini, nanti ada Saddil dan Asnawi yang bergabung, lalu dua pemain lain harus keluar yakni Jefri Bisai dan Aulia Hidayat," kata Indra Sjafri saat acara pelepasan Timnas U-19 di Karawaci, Tangerang, Kamis (31/8/2017).

"Mereka dipulangkan karena memang posisinya sama dengan Saddil dan Asnawi," tambah Indra.

Lebih jauh, mantan pelatih Bali United tersebut mengatakan bahwa timnya saat ini serupa dengan Timnas U-19 pada 2013. Sebagaimana diketahui, Indra Sjafri berhasil menjuarai Piala AFF U-18 saat era Evan Dimas kala itu.

"Kriteria yang hadir saat ini sama dengan yang dahulu. Yang hadir saat ini hanya minus Saddil dan Asnawi. Mereka minta izin untuk bergabung malam, karena ingin berjumpa dengan orang tuanya dahulu," pungkasnya.

Tim berjuluk Garuda Nusantara berada satu grup dengan Myanmar, Filipina, Brunei, dan Vietnam. Pertandingan pertama, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan bakal berhadapan dengan tuan rumah Myanmar pada 5 September 2017.

Berikut daftar 23 pemain yang dibawa ke Piala AFF U-18:

Penjaga Gawang:

15. Muhamad Riyandi
16. Gianluca P. Rossy
17. Much. Aqil Savik

Belakang:

18. M. Rifad Marasabessy
19. Dedi Tri Maulana
20. Rachmat Irianto
21. Nurhidayat Haris
22. Julyano Nono
23. Kadek Raditya Maheswara
24. Firza Andika
25. Irsan Lestaluhu
26. Samuel Simanjuntak

Gelandang:

27. M. Luthfi K. Baharsyah
28. Muhammad Iqbal
29. Witan Sulaeman
30. Resky F. Witriawan
31. Syahrian Abimanyu
32. Asnawi Bahar

Sayap:

33. Feby Eka Putra
34. Egy Maulana Vikri
35. Saddil Ramdani

Penyerang:

36. M. Rafly Mursalim
37. Hanis Saghara Putra

Let's block ads! (Why?)

Taklukkan Australia, Jepang Lolos ke Piala Dunia 2018

Suara.com - Jepang memastikan satu tiket untuk tampil di Piala Dunia 2018. Kepastikan Jepang tampil di Rusia tahun depan setelah skuat besutan Vahid Halilhodzic sukses mengalahkan tamunya, Australia dengan skor 2-0.

Pada matchday ke-9 babak kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Asia di Saitama Stadium, Kamis (31/8/2017), Jepang sudah memimpin di babak pertama. Gol pembuka tuan rumah dicetak oleh Takuma Asano di menit ke-41.

Di babak kedua, Jepang semakin mendominasi setelah gol Yusuke Ideguchi memperbesar keunggulan menjadi 2-0 di menit ke-83. Sementara Australia yang dilatihan oleh Ange Postecoglou tidak mampu membalasnya.


Hingga wasit meniupkan peluit panjang Jepang masih tetap mampu mempertahankan kemenangannya 2-0. Dengan hasil itu Jepang memastikan lolos ke Rusia setelah memimpin klasemen grup B zona Asia dengan 20 poin dari sembilan laga.

Sedangkan Australia berada di posisi ketiga dengan 16 poin sama dengan posisi kedua, Saudi Arabia. Jepang pun mengikuti langkah Iran yang lebih dulu lolos ke Rusia dari zona Asia.

Let's block ads! (Why?)

Tampil Apik di SEA Games, Satria Tama Diincar Banyak Klub

Suara.com - Tampil heroik bersama tim nasional U-22 Indonesia, membuat penjaga gawang Satria Tama tentunya membuat Satria Tama banyak diminati oleh beberapa klub di Indonesia. Bahkan, kiper Persegres Gresik United itu diincar oleh salah satu klub dari Malaysia.

Menanggapi hal tersebut, Satria Tama mengaku ingin menyelesaikan kontraknya bersama dengan Persegres. Sebab, kontraknya baru akan berakhir pada akhir musim Liga 1 2017.

"Banyak kabar, tapi saya fokus menyelesaikan kontrak saya dahulu. Saya mau profesional ke tim dahulu. Setelah selesai baru saya pikirkan," kata Satria.


Namun, penjaga gawang berusia 20 tahun tersebut membuka peluang berkarier di Malaysia. Namun, dia saat ini ingin fokus membantu Persegres keluar dari zona degradasi.

"Kalau liga Malaysia bisa bikin saya lebih bagus dan berkembang, ya saya mau. Sekarang saya mau fokus dahulu sama Persegres," pungkasnya.

Satria Tama memang tampil sangat baik bersama dengan Timnas U-22. Berkat penampilan baiknya itu, dia dipercaya oleh Pelatih Luis Milla naik kasta ke Timnas senior menggantikan Kurnia Meiga yang cedera.

Let's block ads! (Why?)

Liverpool Resmi Rekrut Oxlade-Chamberlain dari Arsenal

Suara.com - Liverpool akhirnya telah resmi mendapatkan Alex Oxlade-Chamberlain dari Arsenal. The Reds telah menyelesaikan kepindahan gelandang internasional Inggris ini dengan transfer sebesar 35 juta poundsterling.

Situs resmi Liverpool mengkonfirmasikan bahwa mereka telah menyelesaikan transfer Oxlade-Chamberlain setelah pemain melakukan tes medis di St George’s Park. Ia saat ini memang sedang bersama timnas Inggris untuk melakoni laga kualifikasi Piala Dunia 2018.

The Reds tanpa menyebutkan berapa lama mengatakan bahwa Oxlade-Chamberlain telah mengikat kontrak untuk jangka panjang. Sementara BBC melaporkan bahwa pemain berusia 24 tahun itu mengikat kontrak selama lima tahun dengan The Reds.


Oxlade-Chamberlain telah bermain 132 pertandingan Premier League bersama The Gunnners setelah enam tahun di klub London Utara itu. Sedangkan bersama The Three Lions, dia telah mengantongi 27 caps.

Oxlade-Chamberlain menjadi pemain baru keempat Liverpool di musim panas ini setelah Mohamed Salah, Andrew Robertson dan Dominic Solanke. Ia menjadi tambahan besar bagi manajer Jurgen Klopp untuk bersaing di tiga kompetisi domestik dan Liga Champions.  

"Saat ini saya bersama tim Inggris, jadi saya di St George's Park. Pertama, saya senang telah menandatangani kontrak dengan Liverpool dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua orang di FA yang telah memungkinkan hal ini, dengan menggunakan fasilitas ini. Ini sangat membantu," kata Oxlade-Chamberlain dalam situs resmi Liverpool.  

"Saya tidak akan mengatakan terlalu banyak hari ini; Saya di sini bersama tim Inggris dan kami punya dua pertandingan besar yang akan datang, jadi saya ingin fokus pada mereka. Tapi saya tidak sabar untuk pergi ke Melwood dan Anda akan mendengar kabar pertama dari saya di LFCTV."

Let's block ads! (Why?)

Ferguson Akui Madrid Sulit Dikalahkan di Liga Champions

Suara.com - Mantan manajer Manchester United Alex Ferguson memuji dominasi Juventus di Italia. Namun Fergie mengatakan bahwa tetap masih sulit bagi Juventus untuk mengalahkan juara bertahan Liga Champions, Real Madrid di musim ini.

Madrid sukses mempertahankan gelar Liga Championsnya setelah menaklukkan Juventus 4-1 di final musim lalu. Skuat besutan Zinedine Zidane ini masih tetap menjadi favorit mempertahankan gelar Liga Champions di musim ini.

Ferguson yang membawa MU meraih dua gelar Liga Champions, memuji dominasi Juventus di Seri A. Namun demikian, dia tetap merasa bahwa akan sangat sulit untuk mencegah Madrid mengejar gelar Eropa ke-13.


"Saya pikir Juventus mengontrol liga di Italia. Mereka telah melakukan itu selama enam tahun terakhir. Mereka punya pelatih fantastis. Mereka di final tahun lalu melakukannya sangat baik di paruh pertama tapi Real Madrid luar biasa di paruh kedua," kata Ferguson.

"Anda harus dapat mengerti bagaimana bagusnya Real Madrid saat ini. Mereka adalah tim yang matang, mereka telah bersama tiga, empat atau lima tahun. Itu membuat mereka  kelanjutan dan pemahaman akan peran yang harus mereka mainkan."

"Secara pribadi, saya pikir Real Madrid akan sangat sulit dikalahkan, saya pikir mereka adalah tim yang hebat. Saya berharap United [di Grup A bersama Benfica, Basel dan CSKA Moscow] akan melakukannya dengan baik tahun ini dengan sangat kuat."

Madrid akan memulai mempertahankan trofi Liga Champions berada di Grup H bersama Borussia Dortmund, Tottenham and APOEL. Sedangkan Juventus akan berada satu grup bersama Barcelona, Sporting Lisbon dan Olympiacos di Grup D. (Scoresway)

Let's block ads! (Why?)

PSSI Resmi Hapuskan Regulasi Pemain U-23 di Liga 1

Suara.com - PSSI secara mengejutkan menghapuskan regulasi pemain U-23 untuk kompetisi Liga 1 2017. Penghapusan regulasi tersebut secara resmi akan diperlakukan pada 1 September 2017 hingga akhir musim Liga 1.

Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono memastikan regulasi tersebut akan dihapuskan. Kepastian itu dilakukan setelah PSSI melakukan pertemuan dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan perwakilan klub.

"Jadi, klub diberikan kebebasan untuk memainkan pemain yang ada nantinya," kata Joko Driyono di Jakarta, Kamis (31/8/2017).


"Klub telah melakukan evaluasi dengan PT LIB pada tiga Minggu lalu. Intinya, dalam pertemuan itu setiap klub ingin fokus untuk menggunakan skuat terbaik mereka. Karena tidak ada proses untuk perekrutan pemain," tambahnya.

Pada awal kompetisi Liga 1, PSSI dan PT LIB mewajibkan setiap klub memainkan tiga pemain selama 45 menit dalam satu pertandingan. Sebagai gantinya, setiap klub boleh melakukan pergantian sebanyak lima pemain.

Namun, regulasi U-23 sempat ditangguhkan karena adanya SEA Games 2017. Sebab, sebagian pemain U-23 yang dimiliki klub harus memperkuat Timnas U-22 di SEA Games 2017.

PSSI pun telah mengeluarkan surat nomor 2312/UDN/12393/VII-2017 yang ditujukan kepada PT LIB terkait pencabutan regulasi itu. Terkait perubahan tersebut, pergantian pemain pun kembali seperti semula menjadi tiga pemain.

Let's block ads! (Why?)

Dipanggil Perkuat Timnas Senior, Ini Kata Kiper Garuda Muda

Suara.com - Kiper tim nasional U-22 Indonesia Satria Tama secara mengejutkan dipanggil memperkuat Timnas senior laga uji coba melawan Fiji di Stadion Patriot, Bekasi, 2 September 2017. Kiper Persegres Gresik United mengaku bangga bisa dipanggil ke timnas senior.

Dipanggilnya kiper berusia 20 tahun oleh pelatih Luis Milla guna menghadapi timnas Fiji memang cukup mengejutkan. Pasalnya, sang kiper baru saja selesai memperkuat Timnas U-22 di SEA Games 2017.

Sebagaimana diketahui, Satria Tama dipanggil untuk menggantikan Kurnia Meiga yang cedera. Meski begitu, sang pemain mengaku tidak masalah langsung memperkuat Garuda senior. Baginya panggilan tim nasional merupakan tanggung jawab negara.


"Saya jadi ikutan lawan Fiji, tidak istirahat tapi tak masalah. Ya mau bagaimana lagi, ini panggilan negara, kan Kurnia Meiga cedera," kata Satria Tama di Bandara Soekarno Hatta, Rabu (30/8/2017) malam.

Wajar sang penjaga gawang ini diajak bergabung ke dalam tim nasional senior. Pasalnya, Satria Tama tampil sangat baik di SEA Games 2017. Meski gagal memperoleh medali emas, Satria tampil apik membantu Garuda Muda mendapatkan medali perunggu setelah mengalahkan Myanmar di semifinal dengan skor 3-1.

Let's block ads! (Why?)

Diminati Barcelona, Ini Pesan Pelatih Brasil pada Coutinho

Suara.com - Pelatih timnas Brasil Tite mengaku tidak tahu soal masa depan pemain Liverpool Philippe Coutinho menjelang jendela transfer akan ditutup. Namun, Tite berpesan kepada pemain yang menjadi target Barcelona itu untuk pergi kemana dia merasa dia bahagia.

Coutinho masih terus dihubungkan dengan Barcelona menjelang penutupan jendela transfer Premier League pada Kamis ini. Sementara klub La Liga masih memiliki tambahan hariu untuk menyelesaikan transfer mereka.
 
Barcelona dikabarkan telah tiga kali mengajukan tawaran namun telah ditolak oleh Liverpool. Namun demikian, Barca dikabarkan masih berusaha mendapatkan Coutinho yang belum pernah dimainkan oleh Liverpool jarena cedera dan virus.


Namun, Coutinho saat ini berada dalam skuat Brasil untuk menghadapi Ekuador di kualifikasi Piala Dunia. Pelatih timnas Brasil pun tidak tahu akan keputusan Coutinho namun dia hanya memberikan pesan kepada pemainnya.
 
"Saya tidak bisa menilai Coutinho secara finansial," kata Tite kepada para wartawan. "Hal yang saya nilai di lapangan, itulah kekhawatiran saya. Kami memiliki realitas yang berbeda."

"Tapi saya sudah berbicara dengan Coutinho, mengatakan hal yang sama kepada Anda: di mana Anda merasa bahagia, jika itu Liverpool, saya akan baik-baik saja. Jika itu yang lain, saya akan baik-baik saja."

"Saya harus tahu batasan saya, saya tidak perlu memiliki pendapat tentang segala hal, saya tidak ingin membicarakan segalanya, saya sangat berhati-hati dalam hal seperti ini," ungkapnya

"Dan itu fair, dan juga adil jika dia bisa merasakan bahagia, saya tidak tahu klub mana yang akan dia pilih, dia akan memutuskannya, tapi skuad Brasil tidak akan kehilangan dia."

Coutinho berpeluang tampil melawan Ekuador dan Kolombia, kendati ia kurang bermain di Liverpool. Dokter tim Brasil pun sebelumnya telah mengatakan bahwa Coutinho dalam kondisi sempurna untuk bermain. (Scoresway)

Let's block ads! (Why?)

Wednesday, August 30, 2017

Usai SEA Games, Bek Garuda Muda Ini Langsung Tatap Asian Games

Suara.com - Bek tim nasional U-22 Indonesia Gavin Kwan Adsit mengaku cukup senang bisa membawa pulang medali perunggu dari SEA Games 2017. Pemain Barito Putera itu mengaku bakal terus mengasah kemampuannya agar bisa kembali memperkuat Garuda Muda di Asian Games 2018.

"Kita semua sangat senang, bersyukur bisa membawa medali, bisa pulang memberikan sesuatu kepada negara itu cukup bahagia," kata Gavin di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Rabu (30/8/2017).

Setelah tugasnya bersama Garuda Muda di SEA Games selesai, Gavin akan kembali ke klubnya untuk menimba ilmu sepak bolanya. Tak ingin bersantai, dirinya bakal menunjukkan kemampuan terbaik bersama dengan Barito Putera.


Dengan begitu, dia berharap bisa kembali memperkuat tim merah putih untuk Asian Games tahun depan. Dia pun menginginkan agar tim yang ada saat ini tetap utuh untuk Asian Games.

"Tahun depan ada Asian Games, jadi kita kembali ke klub buat nambah ilmu lagi. Mudah-mudahan tahun depan bisa bergabung lagi dan solidaritas tetap sama," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

Hadapi Argentina, Godin: Seluruh Pemain Hentikan Messi

Suara.com - Bek Uruguay Diego Godin mengakui Lionel Messi akan sangat berbahaya saat menghadapi Argentina di kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL. Godin pun mengatakan bahwa dia akan mengerahkan seluruh pemain tim untuk menghentikan bintang Argentina  

Uruguay akan menjamu Messi dan kawan-kawan di Montevideo, Jumat (1/9/2017) pagi WIB. Tuan rumah Uruguay berada di posisi yang lebih baik yaitu ketiga di zona CONMEBOL dan Argentina di posisi kelima namun keduanya hanya terpaut satu poin.

Kemenangan dalam laga tersebut akan membawa Uruguay semakin dekat lolos otomatis ke Piala Dunia tahun depan. Namun Godin tahu bahwa menghentikan Messi akan menjadi kunci untuk membuka harapan mereka lolos ke Rusia.
 


"Saya akan berbicara lebih banyak tentang tim tapi tentu saja, Messi adalah pemain transendental, tidak masalah tim atau posisi dia, dan ini adalah pekerjaan untuk seluruh tim," kata Godin.

"Tentu saja, melakukan pekerjaan pertahanan yang bagus, saling mendekat guna mencegah umpan ke Messi, khususnya bidang di mana dia bisa menjadi lebih penting, itu penting dan bukan hanya pekerjaan pertahanan tapi juga seluruh tim."

"Ini akan berawal dari Luis [Suarez] dan Edi [Edinson Cavani] dan fokus kami harus berada dari atas untuk bisa memotong sirkuit di mana Messi lebih penting," tegas kapten timnas Uruguay ini.

Uruguay juga mendapatkan kabar baik karena Luis Suarez sudah dapat dimainkan. Strier Barcelona dan rekan setim Messi mendapatkan cedera lutut saat menghadapi Real Madrid di leg kedua Piala Super Spanyol. (scoresway)

Let's block ads! (Why?)

Satria Tama Ungkap Suka Duka Perkuat Timnas U-22 di SEA Games

Suara.com - Penjaga gawang andalan tim nasional Indonesia U-22, Satria Tama, mengaku tetap bersyukur bisa menyumbang medali perunggu di pentas SEA Games 2017.

Kendati target medali emas meleset, namun Satria memastikan dirinya dan rekan-rekan sudah berusaha maksimal pada pesta olahraga se-Asia Tenggara ke-29 itu.

Kiper Persegres Gresik United ini pun menceritakan suka duka selama perkuat Timnas U-22 di SEA Games 2017.

Rasa suka yang dialami, salah satunya karena bisa bermain bersama Evan Dimas dan kawan-kawan yang dinilai punya kualitas yang baik.

"Momen sih ada, waktu kita sedih, gembira banyak pokoknya, itu semua saya nikmati. Sangat menyenangkan bisa bekerja sama dengan orang-orang hebat di sini," kata Satria di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu (30/8/2017).

Penjaga gawang berusia 20 tahun ini mengaku sempat merasa sangat sedih ketika hadapi Vietnam di penyisihan Grup B, 22 Agustus lalu.

Ketika itu, dia gagal menyelesaikan pertandingan karena alami cedera otot dan digantikan Kurniawan Kartika Ajie.

Satria pun mengaku ingin terus menjaga gawang Garuda Muda hingga pertandingan berakhir. Namun, kondisinya tidak memungkinkan.

Dokter Timnas U-22 melarang dirinya melanjutkan pertandingan. Jika tidak, dampak yang akan terjadi bisa fatal.

"Itu saya mengalami keram yang kata dokter kurang wajar. Otot betis sampai paha ke tarik. Kalau dipaksakan otot betis saya bisa robek. Kalau itu terjadi penyembuhannya bisa 2-3 bulan," jelasnya.

"Saya sebenarnya sangat sedih waktu itu, ingin berjuang memenangkan pertandingan. Tapi, dokter bilang jangan," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

Perkuat Dua Timnas Berbeda, Saddil Ramdani Semringah

Suara.com - Tidak ada kata istirahat bagi Saddil Ramdani. Usai perkuat tim nasional Indonesia U-22 di SEA Games 2017, kini dia kembali harus fokus bersama tim nasional Indonesia U-19.

Winger Persela Lamongan ini mengaku tidak berkeberatan harus kembali menguras tenaga. Sebaliknya, dia merasa bangga bisa perkuat dua timnas yang berbeda.

Saddil yang masih berusia 18 tahun memang dipercaya pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, untuk membantu Garuda Nusantara di ajang Piala AFF U-18, 4-17 September mendatang.

Tidak hanya Saddil, mantan pelatih Bali United itu juga memanggil penggawa Timnas U-22 lainnya, Asnawi Mangkualam.

"Tanggal 31 (Agustus) malam saya dipanggil ke Timnas U-19. Panggilan ke Timnas U-19 tentunya membuat saya bangga karena dipercaya dua kali memperkuat timnas yang berbeda," kata Saddil di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Rabu (30/8/2017).

Saddil menambahkan, tidak memiliki target khusus di Piala AFF U-18. Dia hanya akan berusaha memberikan kontribusi terbaik bersama Edy Maulana Vikri dan kawan-kawan lainnya.

"Insya Allah targetnya memeberikan yang terbaik saja. Apapun yang diberikan, saya berusaha memberikan kualitas yang maksimal," pungkasnya.

Di Piala AFF U-18 2017, Indonesia berada satu grup dengan Myanmar, Vietnam, Filipina, dan Brunei Darussalam.

Pada laga perdana, Garuda Nusantara bakal berhadapan dengan tuan rumah Myanmar pada 5 September mendatang.

Let's block ads! (Why?)

Sinyal Kepindahan Mahrez dari Leicester Kian Nyata, Ini Buktinya

Suara.com - Pelatih tim nasional Aljazair, Lucas Alcaraz, beri lampu hijau untuk Riyad Mahrez meninggalkan kamp latihan. Izin ini diberikan lantaran Mahrez ingin menyelesaikan proses kepindahannya dari Leicester City.

Pasalnya, bursa transfer musim panas tahun ini akan ditutup pada hari ini pukul 24.00.

Federasi Sepakbola Aljazair (FAF) mengonfirmasi kepergiaan striker berusia 26 tahun itu dari kamp latihan timnas untuk menuntaskan permasalahan masa depannya melalui akun Twitter, Rabu (31/8/2017).

"@Mahrez22 DIIZINKAN UNTUK MENYELESAIKAN PROSES TRANSFER KE KLUB BARU#LesVerts#TeamDZ," cuit pihak FAF.

Timnas Aljazair sendiri saat ini tengah mempersiapkan diri untuk menjalani kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Afrika melawan Zambia, Sabtu (2/9/2017).

Sejumlah klub disebut-sebut tertarik memakai jasa Mahrez. Diantaranya AS Roma, Manchester United, Barcelona, dan Arsenal.

Mahrez telah menjalani tiga laga bersama Leicester musim ini di kancah Liga Inggris dan membukukan dua gol.

Let's block ads! (Why?)

Sikut Pemain Lawan, Striker Ini Menerima Dihukum 3 Laga

Suara.com - Striker Newcastle United, Aleksandar Mitrovic, menerima hukuman larangan tampil di tiga laga yang dijatuhkan Federasi Sepakbola Inggris (FA), Rabu (30/8/2017).

Sanksi ini menyusul insiden dengan gelandang West Ham United saat kedua tim bertemu pada pekan ketiga Liga Inggris, Sabtu (26/8/2017).

Mitrovic diketahui menyikut Lanzini dalam laga yang berkesudahan 3-0 untuk kemenangan Newcastle United.

Wasit Neil Swabrick yang bertugas, tidak melihat insiden itu. Namun, perilaku agresif bomber asal Serbia berusia 22 tahun tersebut tertangkap kamera dengan jelas.

Mitrovic pun menerima dakwaan yang dijatuhkan FA. Itu artinya, dia akan absen dalam lanjutan Liga Inggris melawan Swansea City, Stoke City, dan Brighton and Hove Albion.

Let's block ads! (Why?)

Tiba di Tanah Air, Gelandang Garuda Muda dapat Kejutan Istimewa

Suara.com - Tiba di Tanah Air, punggawa tim nasional U-22 Indonesia Febri Hariyadi mendapatkan kejutan istimewa. Di Bandara Soekarno-Hatta, Rabu (30/8/2017) malam, pemain Persib Bandung itu disambut oleh orang tua tercinta.


"Cukup terkejut orang tua menyambut saya," kata Febri.

"Saya juga sudah mau menelepon mereka, eh taunya sudah ada di bandara. Cukup kejutan buat saya bisa dijemput oleh orang tua," ujarnya.

Febri merupakan salah satu pemain andalan Pelatih Luis Milla. Di ajang SEA Games 2017, Febri bermain hampir di semua pertandingan yang dilakoni Garuda Muda.

Punggawa Maung Bandung itu pun mampu membayar kepercayaan yang diberikan oleh Milla. Diantaranya lewat gol indah saat Indonesia menumbangkan Kamboja di laga pamungkas Grup B.

Let's block ads! (Why?)

Pulang dari Malaysia, Manajer Timnas U-22 Keluhkan Hal Ini

Suara.com - Manajer tim nasional U-22 Indonesia Endri Erawan mengeluhkan keputusan panitia SEA Games 2017 yang menolak permintaan Indonesia untuk menambah jumlah suporter. Hal tersebut diungkapkan Endri saat dirinya beserta rombongan Garuda Muda tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu (30/8/2017) malam.

Manajemen tim Garuda sengaja meminta penambahan jumlah suporter mengingat antusias warga Indonesia yang ingin menyaksikan Garuda Muda berlaga di semifinal. Namun permintaan tersebut ditolak oleh panitia SEA Games 2017.


"Satu permintaan kami yang tidak dipenuhi yaitu masalah suporter, kan. Kami waktu itu meminta 15 ribu atau 20 ribu tidak dikasih. Pokoknya banyak permintaan kami tidak bisa dipenuhi, tapi itu karena regulasi seperti itu bukan karena kita ditekan," kata Endri Erawan di Bandara Soekarno Hatta.

"Kami masih mendingan, Thailand saat final kemarin cuma dikasih tiga ribu atau empat ribu kalau tidak salah," jelasnya.

Meski demikian, lelaki yang juga menjabat sebagai CEO Mitra Kukar itu memastikan hal tersebut tidak mengganggu hubungan Indonesia dan Malaysia. Sebab, sebelum dimulainya pertandingan kedua belah pihak sudah melakukan pertemuan yang diawasi langsung oleh AFC.

"Secara keseluruhan pemain, pelatih, dan ofisial tim tidak ada masalah dengan pihak Malaysia. Bahkan, sebelum pertandingan kami sudah menjunjung nilai sportifitas, saat manajer meeting pun AFC sudah ingatkan untuk jaga sportifitas," pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, pertandingan Indonesia kontra tuan rumah Malaysia di semifinal berakhir dengan kekalahan Garuda Muda 0-1. Gagal memperebutkan medali emas di partai final, Indonesia berhasil menggondol medali perunggu usai mengalahkan Myanmar 3-1.

Let's block ads! (Why?)

Howedes Resmi Berseragam Juventus

Suara.com - Setelah menjalani tes kesehatan, benedikt Howedes resmi berseragam Juventus. Hoewedes resmi bergabung dengan juara Serie A dengan status pinjaman.

Pemain internasional Jerman itu merapat ke Juventus Stadium dengan status pinjaman selama satu musim. Untuk memboyongnya dari Schalke, Juve merogoh kocek sebesar 3,5 juta euro.


Angka tersebut akan membengkak menjadi 8,5 juta euro seandainya Juventus mempermanenkan status Hoewedes setelah setahun.

"Juventus adalah klub besar dan Turin adalah kota yang indah," kata Howedes seperti dikutip Soccerway.

"Saya berbincang dengan Sami Khedira sebelum memutuskan datang ke sini. Khedira berkata saya harus datang ke sini karena di sini indah," sambungnya.

"Juventus adalah salah satu klub besar di dunia, dan Juventus sukses dalam beberapa tahun terakhir," sambungnya lagi.

Pemain 29 tahun itu, yang telah 44 kali memperkuat timnas Jerman, menghabiskan seluruh kariernya di Schalke sejak menjadi pemain profesional di klub Jerman tersebut pada 2007.

Let's block ads! (Why?)

Gagal Raih Emas, Medali Perunggu Sudah Sangat Berarti buat Febri

Suara.com - Pemain tim nasional U-22 Indonesia Febri Hariyadi ungkap kegembiraannya meraih medali perunggu di SEA Games 2017. Meski tidak sesuai dengan harapan, pemain Persib Bandung itu mengaku sangat senang.


"Ini sangat berharga buat saya, yang jelas Alhamdulillah atas apa yang sudah diraih ini. Memang tidak sesuai dengan harapan, tapi saya sangat bersyukur dengan hal ini," kata Febri di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Rabu (30/8/2017).

Febri merupakan salah satu pemain andalan dari Pelatih Luis Milla. Hampir seluruh pertandingan yang dijalaninya, sang pemain mampu membayar  kepercayaan yang diberikan oleh pelatih asal Spanyol itu.

Mendapatkan kepercayaan penuh dari Milla, Febri mengaku bersyukur. Apalagi pemain Maung Bandung itu berhasil mencetak gol indah saat Indonesia menumbangkan Kamboja di laga pamungkas Grup B.

"Tentunya senang juga diberi kepercayaan oleh pelatih main hampir di setiap pertandingan. Yang jelas saya senang, tapi memang tidak sesuai harapan kami. Tapi, patut kami syukuri," jelasnya.

"Alhamdulillah saya berhasil mencetak satu gol walau tidak memberikan tim juara. Tapi saya sangat syukuri itu," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

Kalah dari Malaysia, Air Mata 'Genangi' Kamar Ganti Garuda Muda

Suara.com - Tim nasional U-22 Indonesia gagal memenuhi target yang dibebankan PSSI di ajang SEA Games 2017. Kalah di semifinal, tim asuhan Luis Milla gagal meraih medali emas di ajang pesta olahraga dua tahunan Asia Tenggara itu.

Garuda Muda gagal memenuhi target medali emas setelah ditumbangkan Malaysia di semifinal. Di laga semifinal, Indonesia kalah tipis dengan skor 0-1.


Manajer timnas U-22, Endri Erawan mengatakan jika para punggawa Garuda muda sangat terpukul dengan kekalahan tersebut. Alhasil, air mata para punggawa Garuda Muda pun tidak terbendung usai pertandingan.

"Tentunya saat itu sangat sedih yah, semua pemain menangis, pemain yang tidak bermain juga ikut nangis. Saat itu Pak Ketum PSSI (Edy Rahmayadi) masuk ke ruang ganti, Alhamdulillah beliau tidak marah," kata Endri di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Rabu (30/8/2017) malam.

"Pak Ketum justru memberikan motivasi agar bangkit. Dia bilang kepada anak-anak jangan menangis lagi, kalau nangis itu berarti kalian kalah dua kali. Kalian harus bangkit untuk pertandingan berikutnya," jelasnya.

Menurut Endri, kegagalan melaju ke final tersebut merupakan momentum terburuk Timnas U-22 selama berlaga di SEA Games 2017. Menurutnya, kekalahan tersebut sangat menyakitkan karena Garuda Muda mendominasi jalannya pertandingan.

"Kami sudah berjuang mati-matian tapi kalah di akhir pertandingan, itu cukup menyakitkan. Tapi, itu hanya sesaat saja karena kami bisa bangkit lagi," jelasnya.

Memang kesedihan yang dialami oleh tim merah putih tidak berbuntut panjang. Mereka berhasil mengalahkan Myanmar 3-1 dalam perebutan medali perunggu.

"Kami bisa bangkit dari yang tadinya murung, kami bisa kalahkan Myanmar dan dapatkan medali perunggu," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

Bawa Pulang Medali Perunggu, Timnas U-22 Diguyur Bonus

Suara.com - Manajer tim nasional U-22 Indonesia Endri Erawan memastikan bahwa tim asuhan Luis Milla telah mendapatkan bonus selama berlaga di SEA Games 2017. CEO Mitra Kukar itu mengatakan bahwa bonus telah dibagikan secara merata.

Menurut Endri bonus telah diberikan kepada pemain sejak babak penyisihan grup SEA Games 2017. Oleh karena itu, dipastikan Hansamu Yama dan kawan-kawan telah mengantongi bonus ketika tiba di tanah air.


"Bonus selama babak penyisihan dari kami sudah disiapkan kalau hasilnya menang dan draw. Cuma saat semifinal kemarin PSSI langsung turun tangan masalah bonus," kata Endri di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (30/8/2017) malam.

Namun, Endri enggan menyebut besaran bonus yang diberikan kepada para pemain timnas.

"Cuma kalau bonus itu memang jangan dilihat dari jumlahnya, ini hanya sebagai tambahan saja. Yang penting anak-anak bukan bermain karena materi, yang jelas bonus ada sudah," jelasnya.

"Pembagiannya pun merata, pokoknya saat ada bonus sekian langsung dibagikan merata," pungkasnya.

Tim Garuda Muda berhasil memboyong medali perunggu di ajang SEA Games 2017. Ini merupakan kegagalan Indonesia meraih medali emas yang terakhir kali diraih timnas di tahun 1991.

Let's block ads! (Why?)

Sempat Tersandung Kasus, Pemain Ini Akhirnya Bisa Main di Inggris

Suara.com - Bek kanan Paris St Germain (PSG) Serge Aurier telah mendapatkan izin kerja di Inggris dan siap bergabung dengan Tottenham Hotspur, menurut laporan sejumlah media pada Rabu (30/8/2017).

Seperti diberitakan Sky Sports, perwakilan pemain 24 tahun asal Pantai Gading itu mengonfirmasi bahwa izin kerja telah disetujui, menyusul penundaan-penundaan karena kasus kriminal di Prancis.


Menurut laporan-laporan media, Spurs telah menyetujui harga 25 juta euro untuk Aurier, pengganti alami untuk Kyle Walker. Bek kanan Inggris Walker bergabung ke Manchester City dengan nilai transfer yang dilaporkan bernilai sebesar 50 juta pound pada Juli.

Pemuncak klasemen Liga Inggris Manchester United juga mengincar Aurier, yang pada musim lalu ditolak masuk ke Inggris untuk bermain melawan Arsenal di Liga Champions.

Aurier dinyatakan bersalah pada September tahun lalu karena menyerang petugas polisi di klub malam di luar kota Paris pada Mei 2016, dan mendapat hukuman kurungan dua bulan yang dapat ditukar.

Ia menolak tudingan tersebut dan mengajukan banding terhadap hukuman yang ada, yang kemudian ditukar dengan pelayanan sosial. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

PSSI Pastikan Tetap Gunakan Jasa Wasit Asing

Suara.com - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memastikan akan tetap memakai jasa wasit asing di kompetisi Liga 1.

"Tidak ada penundaan program wasit asing. Yang kami lakukan adalah penyesuaian waktu dengan proses penyelesaian administrasi," ujar Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria, dikutip dari laman PSSI, Jakarta, Rabu (30/8/2017).


PSSI sendiri kini masih menunggu kesediaan wasit dari Jepang, Korea Selatan, Uzbekistan, Australia, Iran, dan Kyrgyzstan untuk memimpin laga Liga 1.

Selain memimpin pertandingan, wasit-wasit asing ini juga berbagi pengalaman dan pengetahuan dengan wasit lokal dalam sebuah kegiatan khusus yang difasilitasi oleh PSSI.

Tak cuma mendatangkan wasit asing, PSSI nantinya juga mengirim beberapa wasit nasional untuk memimpin pertandingan dan berbagi pengalaman dan pengetahuan di luar negeri.

Sementara terkait perizinan kerja wasit asing di Indonesia, PSSI telah melakukan koordinasi dan bergerak sesuai arahan arahan dari Kementerian Ketenagakerjaan dan pihak Direktorat Jenderal Imigrasi, Kementerian Hukum dan HAM.

Adapun prosedur perizinan tenaga kerja asing di sepak bola dan beberapa olahraga lain telah disepakati dalam rapat yang digelar pada Senin (28/8) yang melibatkan Kementerian Ketenagakerjaan, Ditjen Imigrasi, Kementerian Pemuda dan Olahraga, BOPI, PSSI, PBVSI, dan PERBASI.

Dalam rapat itu diputuskan bahwa wasit asing yang memimpin liga harus berada di Indonesia maksimal selama dua pekan. Wasit asing itu akan melakukan uji coba memimpin pertandingan yang penyelenggaraannya di bawah naungan PSSI.

Penugasan wasit tersebut berdasarkan mandat dari federasi tempat asalnya dan sebagai bentuk kerja sama dalam ruang lingkup Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).

Adapun di sektor sepak bola setidaknya ada tiga subjek yang dipekerjakan sebagai tenaga kerja asing (TKA), yaitu pemain, pelatih atau ofisial, dan wasit.

Secara umum prosedur perizinan tenaga kerja asing dibagi dalam beberapa tahap. Khusus untuk pemain, prosedur awalnya adalah pengajuan rencana penggunaan pemain asing oleh klub kepada PSSI untuk administrasi melalui Transfer Matching System (TMS).

Sementara pelatih atau ofisial dan wasit, langsung mengajukan permohonan pengesahan Rencana Penggunaan Tenaga Kerja Asing (RPTKA) kepada Kementerian Tenaga Kerja. Permohonan RPTKA ini yang mengajukan adalah pihak yang memberi kerja TKA.

Untuk perekrutan pemain, bagi klub yang sudah memenuhi TMS maka harus melanjutkan ke tahap permohonan RPTKA ini.

Prosedur selanjutnya adalah pengajuan Izin Mempekerjakan Tenaga Asing (IMTA) kepada Kementerian Tenaga Kerja. Pengajuan IMTA ini tentunya setelah RPTKA sudah disahkan. Jika IMTA sudah diperoleh maka TKA sudah bisa beraktivitas.

Tahap terakhir adalah pengajuan KITAS kepada Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM. Pengajuan KITAS ini diperlukan apabila peran TKA untuk waktu kerja dan tinggal yang lebih lama.

PSSI sendiri sedang mengusahakan ada wasit asing yang memimpin pertandingan pada pekan ke-23 Go-Jek Traveloka Liga 1. Wasit asing sendiri mulai bertugas sejak pekan ke-18 kompetisi Liga 1 2017 dan berasal tiga negara yakni Australia, Iran, dan Kyrgyzstan. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

Hormati Perayaan Idul Adha, Laga Semen Padang Vs Borneo Dimajukan

Suara.com - Jadwal pertandingan Semen Padang menghadapi Borneo FC di Stadion GOR H Agus Salim, Kota Padang, Sumatera Barat, pada Kamis (31/8/2017), dimajukan beberapa jam untuk menghormati perayaan hari raya Idul Adha di kota itu.

"Kedua tim, pengawas pertandingan dan wasit setuju untuk memajukan jadwal pertandingan beberapa jam dari jadwal yang telah ditentukan," kata media ofisial Semen Padang Roni Valega di Padang, Sumbar, Rabu (30/8/2017).


Menurut dia, awalnya pertandingan dijadwalkan akan dimulai pada malam hari. Namun karena sudah masuk waktu perayaan Idul Adha maka laga terpaksa dimajukan menjadi pukul 15.45 WIB "Mayoritas warga Sumbar adalah muslim sehingga pada malam hari akan digelar takbiran menyambut Idul Adha," katanya.

Pertandingan nanti akan dipimpin oleh wasit Agus Fauzan Arifin yang dibantu oleh asisten wasit Nurhadi dan Zainal.

"Dalam laga nanti Semen Padang akan menggunakan kostum berwarna merah dan tim tamu menggunakan kostum bewarna putih," katanya.

Dalam laga nanti, ada dua pemain Borneo FC yang tidak boleh tampil yakni Diego Michiels dan Koko Wahyudi yang terkena akumulasi kartu.

"Kami mengajak seluruh pendukung Semen Padang untuk datang ke stadion untuk menyaksikan laga secara langsung. Selain itu kita berharap doa dari masyarakat agar Semen Padang dapat memenangi laga tersebut," katanya.

Sementara pelatih Semen Padang Nilmaizar mengatakan dalam laga nanti para pemainnya akan menampilkan permainan terbaiknya. Dalam latihan beberapa waktu lalu pihaknya menekankan agar setiap pemain yang berlaga untuk tetap fokus sehingga meminimalkan kesalahan.

"Selama pertandingan pemain harus fokus baik di waktu menang ataupun kalah, kalau mereka ingin menang harus berkonsentrasi tinggi," katanya.

Dalam laga tersebut dirinya akan menurunkan pemain yang lebih siap secara mental maupun fisik dalam menghadapi Borneo FC yang tentunya akan bermain untuk mengamankan poin dalam laga ini.

"Seluruh pemain dalam kondisi bagus, kita lihat saja siapa pemain yang paling siap dalam pertandingan nanti," katanya.

Sementara pemain Semen Padang Muchlis Hadi Ning mengatakan dirinya dan rekan-rekannya akan berusaha menampilkan permainan terbaik.

"Saya sudah mulai beradaptasi dengan tim, semoga dalam laga ini kita dapat memenangkan pertandingan," katanya. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

Arema Nyaris Ditumbangkan PSM di Kanjuruhan

Suara.com - Tim tamu PSM Makassar mampu menahan imbang tuan rumah Arema FC dengan skor 3-3 dalam lanjutan Liga 1 2017 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Rabu (30/8/2017) malam.

Tiga gol bersarang di jala gawang Arema yang dikawal Dwi Kuswanto. Ketiga gol yang mampu membobol gawang Arema itu masing-masing dilesakkan Wiljan Pluim pada menit ke-5, Ferdinand Sinaga pada menit ke-8 dan Pavel Puriskhin pada menit ke-14.


Sementara tiga gol balasan Arema FC yang menjebol gawang PSM Makassar yang dikawal Rivky Mokodompit itu dipersembahkan Pablo Pino pada menit ke-58 dan ke-68. Kedua gol tersebut dilesakkan dari titik penalti, serta Adam Alis pada menit ke-63.

Pada 45 menit babak pertama, lini pertahanan Arema kedodoran dengan serangan yang bertubi-tubi dari pemain PSM Makassar. Gencarnya serangan anak asuh Robert Rene Albert tersebut membuahkan gol demi gol yang bersarang ke gawang Arema yang dikawal Dwi Kuswanto.

Para pemain PSM Makassar tidak membutuhkan waktu lama untuk membobol gawang Arema. Kurang dari 15 menit tiga gol bersarang ke gawang Arema tanpa balas.

Sebenarnya Arema juga langsung menyerang jantung pertahanan PSM Makassar begitu wasit Adi Riyanto meniup peluit "kick off" babak pertama, namun serangan balik yang begitu cepat mengagetkan para pemain Arema dan gol cepat PSM pun tercipta pada menit ke-5.

Aksi individu Wiljan Pluim mampu melewati beberapa pemain Arema FC dan sepakanya tak mampu dibendung oleh Dwi Kuswanto dan membawa PSM unggul 0-1. Belum sempat keluar dari tekanan PSM, gawang Arema FC kembali kebobolan pada menit ke-8. Ferdinand Sinaga mampu memaksimalkan umpan Wiljan Pluim dan mengubah kedudukan menjadi 0-2.

Belum sempat menyusun kekuatan dan keluar dari tekanan, jala gawang Arema kembali kebobolan. Pada menit 14, kesalahan antisipasi pemain belakang Arema FC mampu dimanfaatkan oleh Pavel Puriskhin dan berbuah gol, sehingga tuan rumah Arema tertinggal 0-3. Hingga babak pertama berakhir, skor masih tetap 0-3.

Memasuki 45 menit babak kedua, PSM Makassar masih terus berupaya mendominasi permainan untuk menambah pundi-pundi golnya. Berbagai skema serangan untuk membobol gawang Arema, namun di babak kedua, Arema lebih berhati-hati menjaga lini pertahanannya.

Serangan demi serangan terus dilancarkan mengepung pertahanan PSM. Perlahan-lahan kokohnya pertahanan PSM mulai mengendur. Celah ini tak disia-siakan anak asuh Joko Susilo tersebut, Arema terus melancarkan serangannya.

Serangan intensif Arema akhirnya membuahkan hasil, Dedik yang berupaya menembus kotak penalti dilanggar pemain PSM, sehingga wasit Adi Riyanto menunjuk titik putih penalti untuk Arema. Dan, Pablo Pino yang dipercaya mengeksekusi bola mati dari titik putih itu dengan sempurna menjalankan tugasnya.

Tendangan penalti Pablo Pino tak mampu diamankan Rivky dan skor berubah menjadi 1-3 pada menit ke-58. Tak lama berselang, Adam Alis memperkecil ketertinggalannya dan skor menjadi 2-3 pada menit ke-63.

Pada babak kedua, Arema mulai menguasai pertandingan, namun jual beli serangan masih terjadi. Dedik Setiawan yang hanya berhadapan dengan kiper harus jatuh karena dilanggar kiper PSM Rivky. Akibat pelanggaran itu, wasit menghadiahkan kartu kuning untuk Rivky dan penalti untuk kedua kalinya bagi Arema.

Pablo Pino kembali dipercaya untuk mengeksekusi bola mati tersebut. Dan, untuik kedua kalinya Rivky gagal mengamankan gawangnya dari penalti Pablo. Skor menjadi sama 3-3 pada menit ke-68 hingga babak kedua berakhir. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

Hadapi Fiji, Milla Kembali Panggil Satria Tama

Suara.com - Penjaga gawang tim nasional U-22 Indonesia di SEA Games ke-29 2017, Malaysia, Satria Tama Hardianto akan menggantikan posisi Kurnia Meiga sebagai salah satu pilihan kiper timnas dalam laga persahabatan internasional kontra Fiji, Sabtu (2/9/2017).

Dikutip dari laman Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di Jakarta, Rabu (30/8/2017), penjaga gawang belia asal klub Persegres itu dipanggil oleh pelatih timnas Indonesia Luis Milla karena Kurnia Meiga dalam kondisi sakit.


Selain itu, alasan lain dipilihnya Satria adalah penjaga gawang berusia 20 tahun itu dianggap tampil baik selama SEA Games 2017.

"Saya harus cari pengganti karena Kurnia Meiga sakit sehingga tidak bisa tampil. Satria Tama menjadi opsi terbaik yang saya punya. Dia menunjukkan kapasitasnya di ajang SEA Games," kata Milla.

Luis Milla sendiri memanggil dua penjaga gawang untuk laga kontra Fiji. Selain Satria Tama, juga ada kiper Persija Andritany Ardhiyasa (Persija Jakarta). Namun, Milla belum memutuskan siapa kiper utama pada laga yang dilangsungkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat itu.

Laga Indonesia versus Fiji akan digelar pada Sabtu, 2 September 2017 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, mulai pukul 16.00 WIB.

Pertandingan persahabatan antara Indonesia dan Fiji merupakan pertemuan yang ketiga kalinya sepanjang sejarah.

Pertemuan pertama kedua tim digelar di Suva, Fiji, pada 31 Mei 1981 di mana Indonesia mampu menahan imbang Fiji dengan skor 0-0. Sementara pertemuan kedua digelar di Stadion GBK, Jakarta, pada 10 Agustus 1981 dan berakhir imbang dengan skor 3-3.

Adapun laga kontra Fiji merupakan pertandingan persahabatan internasional keempat Indonesia di tahun 2017 setelah sebelumnya melawan Myanmar dengan hasil takluk 1-3, menghadapi Puerto Rico yang berakhir imbang 0-0 dan menang melawan Kamboja 2-0 (8/6) di Phnom Penh lewat gol Irfan Bachdim dan Gian Zola.

Bawa 19 Pemain Luis Milla telah memanggil 19 pemain untuk pertandingan versus Fiji atau berkurang seorang pemain dari daftar yang dikeluarkan sebelumnya. Gelandang Bali United, Fadil Sausu tidak jadi bergabung karena menurut Milla gelandang timnas sudah cukup.

"Kami hanya membutuhkan 19 pemain saja di laga uji coba melawan Fiji karena tim memiliki banyak pilihan gelandang dan persiapan tim pendek," kata Milla.

Dari seluruh pemain, sebanyak 18 nama bermain di Go-Jek Traveloka Liga 1 dan seorang pemain yaitu Andik Vermansyah berkompetisi di Malaysia bersama klub Selangor FA. Skuat timnas Indonesia direncanakan baru akan kumpul pada tanggal 31 Agustus ini.

Sebanyak 19 pemain tersebut adalah Satria Tama Hardianto (dari klub Persegres) dan Andritany Ardhiyasa (Persija) di posisi penjaga gawang.

Selanjutya di posisi bek ada Beny Wahyudi (Arema FC), Manahati Lestusen (PS TNI), Fachruddin Aryanto (Madura United), Ahmad Jufriyanto (Persib), Abdul Rahman (Borneo FC) dan Ahmad Alfarizi (Arema FC).

Sementara sektor gelandang diperkuat oleh Adam Alis (Arema FC), Gede Sukadana (Bali United), Bayu Pradana (Mitra Kukar), Andik Vermansyah (Selangor FA), Stefano Lilipaly (Bali United), Slamet Nurcahyo (Madura United), Irfan Bachdim (Bali United), Rizki Pora (Barito Putera) dan M. Rahmat (PSM).

Terakhir, ada nama Boas Salossa (Persipura) dan Lerby Eliandry (Borneo FC) mengisi posisi penyerang. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

Lawan Timnas Indonesia, Ini Harapan Pelatih Timnas Fiji

Suara.com - Pelatih tim nasional Fiji Christophe Gamel mengaku tidak bisa memprediksi jalannya pertandingan melawan timnas Indonesiia. Namun demikian, dia berharap skuatnya mampu merepotkan timnas Indonesia dalam laga uji coba internasional ini.

Fiji akan menghadapi timnas senior Indonesia di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, , Sabtu (2/9/2017). Christophe berharap timnas Fiji, yang banyak dihuni pemain muda, bisa menjaga kestabilan strategi sembari menciptakan masalah untuk tim tuan rumah Indonesia.

"Indonesia tampil dengan penguasaan permainan dan agresif merebut jika kehilangan bola. Saya ingin para pemain mengganggu permainan Indonesia itu," ujar Christophe seperti dikutip dari laman resmi Asosiasi Sepak Bola Fiji, Jakarta, Rabu.

"Saya tidak tahu berapa lama para pemain bisa mempertahankan gaya bermain, tidak pula bisa menebak apakah laga akan berjalan sulit atau tidak. Akan tetapi, saya ingin anak-anak menciptakan masalah untuk Indonesia yang memiliki tim berkualitas baik."

Selain memberikan pengalaman bagi pemain, Fiji juga memanfaatkan laga persahabatan lawan Indonesia sebagai salah satu persiapan target lolos ke Piala Dunia 2026. "Kami masih terus mengerjakan proyek Piala Dunia ini dan perjalanan ke Indonesia merupakan salah satu langkahnya," tutur Christophe.

Pertandingan Indonesia versus Fiji akan digelar pada Sabtu, 2 September 2017 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, mulai pukul 16.00 WIB. Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) 20 pemain tim nasional senior Indonesia untuk menjalani partai tersebut.

Laga kontra Fiji merupakan pertandingan persahabatan internasional ketiga Indonesia di tahun 2017 setelah sebelumnya melawan Myanmar dengan hasil takluk 1-3 dan menghadapi Puerto Rico yang berakhir imbang 0-0. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

Jan Oblak Buka Peluang Tinggalkan Atletico di Musim Depan

Suara.com - Jan Oblak membuka peluang untuk meninggalkan Atletico Madrid. Kiper internasional Slovania ini mengungkapkan bahwa dia akan mempertimbangkan pindah dari Atletico di musim depan.

Pemain berusia 24 tahun itu menjadi salah satu kiper muda terbaik di Eropa selama tiga tahun bersama Atletico. Namun Oblak pada Februari lalu telah meneken kontrak barunya selama lima tahun dengan klub La Liga itu.

Kabarnya, klausul rilis kontrak Oblak sebesar 100 juta euro. Sementara klub raksasa Ligue 1 Paris St Germain disebut sebuta telah menyiapkan dana untuk mengaktifkan klausul pelepasan untuk membawanya ke Parc des Princes.        
 
Oblak mengatakan bahwa dia tetap berkomitmen dengan Atletico di musim 2017/2018 namun tidak menutup kemungkinan untuk  musim depan  
 
"Saya adalah pemain Atletico dan saya akan sampai akhir musim. Setelah itu, saya tidak tahu, akan kita lihat," katanya seperti dikutip oleh Marca.

"Anda tidak pernah tahu, kadang-kadang hal berubah dari satu hari ke hari berikutnya. Untuk saat ini, saya hanya berbicara tentang Atletico, dimana saya bahagia.

"Saya telah mengatakan bahwa saya akan bertahan setidaknya satu musim lagi, semoga kita memiliki musim yang bagus."

Let's block ads! (Why?)

Tinggalkan Arsenal, Gibbs Resmi Gabung West Brom

Suara.com - Klub West Bromwich Albion telah menyelesaikan transfer Kieran Gibbs dari Arsenal. Kabarnya, bek Inggris ini diboyong dengan transfer 7 juta poundsterling.
      
Pemain berusia 27 tahun itu telah meneken kontrak empat tahun di The Hawthorns. Gibbs yang memiliki 10 caps bersama timnas Inggris akan memakai nomor punggung tiga di West Brom.

Ia sebelumnya sempat dihubungkan dengan Watford dan Galatasaray sebelum bergabung dengan skuat Toni Polis. Gibbs pun akhirnya mengakhiri karirnya yang panjang bersama Arsenal.


"Ini adalah perjalanan yang menakjubkan bermain dengan klub masa kecil saya sejak saya berumur 14 tahun," kata Gibbs dalam akun Twitter resminya.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Arsene Wenger karena telah memberi saya kesempatan untuk memulai karir saya dan mewujudkan impian!"

"Sekarang saatnya untuk bab berikutnya dengan West Bromwich Albion dan saya tidak sabar untuk memulai dengan para pemain lainnya!"

Bersama Arsenal, Gibbs telah 229 kali tampil di semua kompetisi sejak debutnya pada 2017. Ia menjadi pemain baru kelima West Brom di jendela transfer musim ini. (Scoresway)

Let's block ads! (Why?)

Lawan Semen Padang, Borneo FC Waspadai Hal Ini

Suara.com - Borneo FC siap menampilkan permainan terbaiknya saat menghadapi Semen Padang dalam lanjutan Liga 1 2017. Namun Borneo tetap mewaspadai momentum kebangkitan lawan saat bertandang ke Stadion GOR Agus Salim, Kota Padang, Sumatera Barat, Kamis (31/8/2017).

"Kita sama mengetahui mereka baru saja takluk dari Bali United di kandang, ini merupakan momentum bagi Semen Padang untuk bangkit dan kita waspadai hal itu," kata pelatih kepala Borneo FC Iwan Setiawan di Padang, Rabu.

Menurutnya, laga ini merupakan laga penting bagi timnya karena laga setelah ini Borneo akan menghadapi Persegres Gresik dalam laga tandang kemudian menghadapi Bali United dan Persib Bandung dalam laga kandang.

"Kita tentu ingin meraih hasil maksimal karena kemenangan akan meningkatkan kepercayaan diri tim," sebutnya.

Ia mengatakan dalam laga nanti dirinya menginginkan pemainnya untuk tampil maksimal. "Pemain akan menampilkan permainan terbaik mereka meskipun kita datang ke Padang dalam kondisi yang tidak bagus," kata dia.


Hal itu disebabkan karena beberapa pemainnya tidak dapat berlaga dalam pertandingan nanti seperti marquee player Shane Smeltz, Asri Akbar, Koko Wahyudi dan Diego Michiels yang tidak ikut ke Padang bersama tim.

Diego Michiels masih menjalani hukuman larangan bertanding, Koko Wahyudi terkena akumulasi kartu sedangkan Smeltz dan Asri Akbar masih bergelut dengan cedera.

"Meskipun demikian kita akan mempersiapkan tim dengan sebaik-baiknya agar dapat meraih hasil yang bagus dalam laga nanti," ujarnya.

Ia mengatakan seluruh tim di Liga 1 2017 memiliki kemampuan yang merata dan tidak ada tim yang lebih super dibandingkan tim lain. Pihaknya masih memiliki kemampuan untuk memenangkan pertandingan dalam laga nanti asalkan pemain bermain dengan sempurna.

Sementara pemain Borneo FC Abdul Rachman mengatakan pertandingan mengahadapi Semen Padang merupakan tantangan bagi tim dan seluruh pemain siap memberikan yang terbaik bagi tim.

"Kita siap untuk mencuri poin di kandang tim Semen Padang dan kita mampu untuk melakukannya," katanya. (Antara)

Let's block ads! (Why?)

Inginkan Sanchez, De Bruyne: City akan Mencoba Segalanya

Suara.com - Manchester City masih gagal untuk mendapatkan Alexis Sanchez dari Arsenal. Namun Kevin De Bruyne yakin bahwa City akan mencoba segalanya untuk mendapatkan Sanchez jika pemain internasional Cile ini merupakan target utama mereka sebelum jendela transfer ditutup.

City memang telah dihubungkan dengan Sanchez sepanjang musim panas ini menyusul kontraknya yang akan selesai di akhir musim ini. City dikabarkan telah mengajukan tawaran sebesar 50 juta poundsterling untuk Sanchez namun telah ditolak Arsenal.

Terakkhir The Gunners dikabarkan ingin winger Raheem Sterling masuk dalam bagian kesepakatan itu. De Bruyne menyambut positif akan usaha City mendapatkan Sanchez yang memiliki kemampuan yang baik bagi klubnya.
 


Pemain internasional Belgia ini pun tahu bahwa City akan berusaha segalanya untuk bisa mendapatkan pemain top incarannya. Sementara jendela transfer pemain di Inggris akan ditutup Kamis (31/8/2017) waktu setempat.

"Dia pemain yang sangat bagus, tapi saya tidak tahu apa yang terjadi tentang transfer lainnya," kata De Bruyne kepada Sky Sports.

"Saya pikir City melakukan bisnis dengan sempurna musim panas ini dan jika mereka menginginkannya, mereka akan mencoba segalanya untuk mendapatkannya. Dan jika dia datang kepada kami maka itu adalah tambahan yang bagus." (Scoreway)

Let's block ads! (Why?)

Ini Misi Satria Tama Usai Membela Timnas U-22 di SEA Games

<p>Suara.com - Satria Tama tampil sangat baik menjaga gawang tim nasional U-22 di SEA Games 2017. Meski gagal mendapatkan medali emas, kiper Persegres Gresik united itu mempersembahkan medali perunggu untuk Garuda Muda.

Setelah memperkuat Timnas U-22 di SEA Games 2017, Satria Tama akan kembali ke klubnya. Penjaga gawang asal Sidoarjo itu memiliki misi khusus setelah kembali ke klubnya.

"Yang pasti motivasi saya terus berjuang agar tim tidak degradasi," kata Satria saat dihubungi wartawan, Rabu (30/8/2017).


Saat ini Persegres berada di dasar klasemen sementara Liga 1 2017. Tim besutan Hanafi itu baru mendapatkan tujuh poin dari 21 penampilan yang dijalani.

Meski sulit, Satria Tama akan berjuang membantu timnya keluar dari zona degradasi. Sang kiper bakal berjuang sekuat tenaga agar timnya tidak kemasukan banyak gol dan bisa dapat poin.

Meski tim yang dibelanya saat ini bisa saja turun kasta ke Liga 2, Satria belum memutuskan masa depannya. Saat ini fokus pemain berusia 20 tahun tersebut adalah membantu Persegres keluar dari dasar klasemen.

"Saya fokus untuk musim ini dahulu. Setelah itu baru akan saya pikirkan ke depannya," jelasnya.

Let's block ads! (Why?)

Gagal Raih Emas di SEA Games, PSSI Siap Dikritik

Suara.com - Tim nasional U-22 Indonesia gagal memenuhi target meraih medali emas di SEA Games 2017. Tim asuhan Luis Milla itu hanya mendapatkan medali perunggu di ajang tersebut.

Indonesia terakhir kali mendapatkan medali emas di SEA Games yakni pada tahun 1991. Itu berarti sudah 26 tahun cabang olahraga sepak bola tidak menyumbangkan medali emas.

Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono mengaku siap mendapatkan kritik terkait kegagalan Garuda Muda meraih target yang diinginkan. Kritikan tersebut nantinya bakal menjadi bahan evaluasi untuk Asian Games 2018.


"Kami tentunya menerima semua kritikan dari kegagalan ini untuk menjadi bahan evaluasi PSSI dan juga Timnas untuk ajang Asian Games tahun depan," kata Joko Driyono dalam rilis yang diterima suara.com.

Meski begitu, Jokdri sapaan Joko Driyono tetap bersyukur atas raihan yang dicapai oleh tim nasional. Namun, Jokdri tetap meminta maaf kepada masyarakat Indonesia karena gagal memberikan medali emas.

Jokdri juga berterima kasih kepada masyarakat yang telah mendukung perjuangan Hansamu Yama dan kawan-kawan. Pihaknya berjanji bakal melakukan evaluasi agar lebih baik ke depannya.

"PSSI meminta maaf khususnya kepada masyarakat Indonesia karena belum bisa memenuhi harapan masyarakat untuk emas," jelasnya.

"Tidak lupa saya juga ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang selama ini sudah memberikan dukungan juga dia," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

Search

Postingan Populer